SuaraJakarta.id - Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK tambah 8 polisi jadi pegawai KPK. Mereka ditarik dari Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
Mereka ditempatkan memperkuat jajaran Kedeputian Penindakan.
"KPK kembali menambah delapan personel dari unsur kepolisian untuk memperkuat jajaran Kedeputian Penindakan terdiri dari dua orang penyelidik dan enam orang penyidik," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (9/4/2021).
Ketua KPK Firli Bahuri juga telah melantik delapan orang tersebut di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat.
Sebelumnya, mereka telah mengikuti serangkaian seleksi oleh pihak ketiga yang independen, pendidikan pembentukan penyidik KPK pada 15 Februari-3 Maret 2021, dan induksi pegawai baru pada 15-19 Maret 2021 yang diselenggarakan oleh Pusat Edukasi Antikorupsi KPK.
Pada Rabu (24/2), Firli juga telah melantik 11 Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang bersumber dari Kejaksaan Agung (Kejagung).
Diketahui, KPK mendapatkan tambahan 19 pegawai yang bersumber dari Kejagung 11 orang dan Polri delapan orang setelah melalui proses seleksi untuk memperkuat bidang penindakan KPK baik Direktorat Penyelidikan, Penyidikan, dan Penuntutan.
19 pegawai tersebut sebelumnya telah dinyatakan lulus seleksi setelah melalui tahapan proses seleksi administrasi, potensi, asesmen, Bahasa Inggris, dan kesehatan yang dilaksanakan oleh pihak ketiga yang independen dan tahap akhir berupa wawancara dengan struktural penindakan dan pimpinan KPK. (Antara)
Baca Juga: Mayat Pria Norwegia Ditemukan di Apartemennya Setelah Sembilan Tahun
Berita Terkait
-
Bantah Diskriminasi dalam Pemeriksaan Kasus Dana Hibah Jatim, KPK Ungkap Alasan Periksa Khofifah
-
Skandal Korupsi PMT Bumil-Balita Diusut KPK, Kemenkes Pasrah, Kenapa?
-
7 Fakta Remaja Dikeroyok Brutal hingga Tewas di Bandung Viral, Dipicu Motif Asmara!
-
Dituduh Dalang Nunggak Gaji hingga Melecehkan Karyawan, Hamish Daud Lapor Polisi
-
Kisah Heroik Bripka Cecep, Gugur Usai Selamatkan Warga di Pesta Rakyat Maut Garut
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
Pilihan
-
Singgung Jokowi, Petinggi Partai Sebut PSI Bisa Gulung Tikar, Apa Maksudnya?
-
Kongres PSI: Tiba di Solo, Bro Ron Pede Kalahkan Kaesang Pangarep
-
Profil dan Agama Erika Carlina, Seleb Dijuluki Ratu Pesta yang Ngaku Hamil di Luar Nikah
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Filipina: Lemparan Robi Darwis Bawa Garuda Muda Unggul 1-0 di Babak I
-
Jens Raven Cadangan! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Filipina
Terkini
-
Cari Toko Bunga di Jakarta? Yuk Kenalan dengan Elora Florist yang Siap Bikin Harimu Lebih Berwarna!
-
Showroom BYD di Ciputat Tangsel Disegel Petugas, Diduga Terkendala Izin
-
Jakarta Barat Lawan Bau Sampah Menyengat dengan Teknologi B-8
-
Sadis! Wanita Diborgol, Diperkosa, dan Dibunuh Gara-Gara Tagih Utang Rp1,1 Juta
-
5 Serum Wajah Ini Bikin Kulit Glowing di Usia 30-an Tanpa Perlu Suntik Filler