SuaraJakarta.id - Kabar duka datang dari band rock Tanah Air, Boomerang. Sang bassis, Hubert Henry meninggal dunia pada Sabtu (24/4/2021) pagi pukul 08.15 WIB di Surabaya, Jawa Timur, dalam usia 54 tahun.
Berita meninggalnya Hubert Henry Limahelu turut meninggalkan duka cita di hati eks vokalis Boomerang, Roy Jeconiah.
"Selamat jalan bro @hubert_henrylimahelu, doa terbaik untuk istri, anak & keluarga yang ditinggalkan, may you rest in peace my dear friend," tulis Roy Jeconiah di akun Instagram pribadinya, @jecovoxband.
Boomerang_Offical pada siang ini mengunggah foto hitam putih sosok Henry sedang menggendong bass dengan tulisan "Selamat Jalan".
Baca Juga: Stroke dan Pecah Pembuluh Darah di Otak, Henry Boomerang Meningal Dunia
"Rest in peace. Selamat jalan Hubert henry Limahelu. Semua kisah dan karyamu akan selalu menjadi warna untuk kamis semua. Semoga kembali dalam lindungan Tuhan di surga," demikian keterangan pada foto itu.
Pada 14 April, Hubert Henry mengalami kritis karena pecah pembuluh darah di otak, kemudian dilarikan ke sebuah rumah sakit di Surabaya untuk penanganan.
Sehari setelahnya, ia menjalani sedot cairan di bagian kepala dan dirawat di ruang ICU rumah sakit tersebut.
Beberapa hari kemudian, mantan personel Boomerang antara lain John Paul Ivan dan Farid Martin bersama sejumlah musisi termasuk Andi Babas, Take Over Band dan Ezra Simanjuntak menggelar acara "Bergerak Bersama" guna menggalang dana untuk pengobatan Henry.
Di lain kesempatan, Roy Jeconiah bersama komunitas fans Boomerang juga melakukan hal serupa untuk kesembuhan Henry.
Baca Juga: Setelah Berjuang di RS, Hubert Henry Boomerang Meninggal Dunia
"KEMBALI kepadaMU, rest in peace my bro HH5h (Hubert Henry Limahelu)," tulis mantan gitaris Boomerang, John Paul Ivan, menyampaikan duka cita atas kabar Hubert Henry Boomerang meninggal.
Henry mendirikan Boomerang pada 1994 bersama Ivan dan Roy, yang disusul masuknya Farid pada 1995. Henry merupakan sosok penting dalam Boomerang karena banyak berkontribusi dalam menciptakan lagu.
Ketika Roy dan Ivan hengkang dari band beraliran hard rock itu pada 2005 dan 2010, Henry dan Farid menjadi tulang punggung Boomerang bersama beberapa personel baru.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral