SuaraJakarta.id - Pemprov DKI Jakarta telah membuka prapendaftaran PPDB DKI 2021. Prapendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran (TA) 2021/2022 itu telah dibuka sejak 24 Mei 2021.
Bagi anak yang ingin masuk jenjang SMP, SMA, dan SMK sudah mulai bisa mengikuti prapendaftaran PPBD DKI 2021 hingga 4 Juli 2021.
Humas Dinas Pendidikan DKI, Taga Radja Gah mengatakan, masa prapendaftaran PPDB DKI 2021 dibuka khusus untuk siswa yang memiliki kartu keluarga (KK) Jakarta yang sempat bersekolah di luar daerah, tapi ingin melanjutkannya di Jakarta.
"Ini khusus buat anak-anak yang sekolah di luar Jakarta seperti pesantren atau sekolah di kota lain, tapi mereka orang Jakarta," ujar Taga saat dikonfirmasi, Kamis (27/5/2021).
Baca Juga: Ortu Protes Keras PPDB DKI Pakai Usia Lagi, Bukan Jarak Rumah ke Sekolah
Menurut Taga, pihaknya mengadakan prapendaftaran karena Dinas Pendidikan membutuhkan data identitas untuk diinput dalam data Disdik sebelum PPDB DKI Jakarta dibuka 7 Juni nanti.
"Kan perlu data masuk, perlu diinput datanya, karena sebelumnya tidak ada datanya. Misalnya, saya punya anak sekolah di Bekasi, nilai-nilainya itu kan enggak ada di sistem daftar nilai rapor siswa (DKI)," kata Taga.
Nantinya data yang masuk akan menjadi bahan untuk seleksi.
"Artinya, yang belum terdaftar maka harus daftar dulu, di-upload dulu nilainya, baru bisa ikut seleksi," lanjut dia.
Bagi siswa yang melakukan prapendaftaran, hanya diperkenankan mengikuti PPDB lewat jalur zonasi dan prestasi.
Baca Juga: Tak Ada UN, Ini Jadwal PPDB DKI Jakarta 2021
Lalu, siswa yang mendaftar lewat jalur afirmasi merupakan anak yang terdaftar dalam DTKS, anak dari pemegang Kartu Pekerja Jakarta, anak dari pengemudi mitra TransJakarta, dan anak pindah tugas orang tua serta anak guru.
Berita Terkait
-
Situs PPDB Sempat Tak Bisa Diakses, Disdik DKI: Bukan Down Tapi Penumpukan
-
Jadwal dan Cara Daftar PPDB SMP Jakarta 2024 dari Jalur Prestasi hingga Zonasi, Kapan Dibuka?
-
Cara Pengajuan Akun PPDB SMP Jakarta 2024 dan Jadwal Lengkapnya
-
Kapan PPDB Jakarta 2024 Dibuka? Ini Jadwal Lengkap Pendaftaran Sekolah TK Sampai SMA/SMK
-
Cara Pengajuan dan Aktivasi Akun PPDB Jakarta 2024, Simak Langkah-langkah dan Jadwalnya
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot