Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Minggu, 06 Juni 2021 | 08:00 WIB
Logo HUT DKI Jakarta ke-494. [Instagaram@dkijakarta]

SuaraJakarta.id - Tepat 16 hari lagi DKI Jakarta akan berulang tahun. Tepatnya pada 22 Juni 2021 nanti warga Jakarta akan merayakan HUT DKI Jakarta ke-494.

Menyambut HUT DKI Jakarta ke-494, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun mengangkat tema "Jakarta Bangkit".

Tema ini untuk mengobarkan semangat ketangguhan warga Jakarta dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Diketahui, lebih dari setahun sudah pandemi melanda Ibu Kota.

Baca Juga: Anies ke Warga Jakarta: Pakai Sepeda ke Tempat Kerja

Dengan mengusung tema “Jakarta Bangkit” diharapkan dapat mendorong semangat kolaborasi membangkitkan kota Jakarta.

Dalam menyambut HUT DKI Jakarta ke-494 itu, Pemprov DKI menampilkan logo “494 Jakarta Bangkit”. Logo tersebut mengandung filosofi mendalam.

Dikutip SuaraJakarta.id—grup Suara.com—dari akun Instagram resmi Pemprov DKI, @dkijakarta, berikut penjabaran filosofi 494 Jakarta Bangkit.

- Jakarta Bangkit

Tema Jakarta Bangkit diusung untuk menandakan kebangkitan perekonomian, keadilan sosial dan pembangungan berkelanjutan untuk mewujudkan Kota Jakarta yang berketahanan.

Baca Juga: Pemprov DKI Buka Pendaftaran Program DTKS, Begini Cara Daftar dan Persyaratannya

Tulisan Jakarta Bangkit yang besar merepresentasikan pesan utama HUT DKI Jakarta tahun ini agar mudah dipahami oleh masyarakat.

- 494

Tanggal 22 Juni 2021 nanti, Jakarta tepat berusia 494 tahun. Angkat 494 dalam logo ini tentunya bukan sebatas angka. Tapi memiliki makna.

Secara matematis 4/4 = 1. Hal ini bermakna bahwa Jakarta dengan masyarakatnya yang beragam harus bersatu memberi harapan dan mimpi pada kota agar dapat bersama membangkitkan Jakarta.

Lekukan garis melambangkan identitas Plus Jakarta sebagai kota kolaborasi.

"Logo 494 Jakarta Bangkit kiranya tidak hanya semata menjadi gambar saja. Harapannya warga Jakarta dapat tergerak, bersatu, dan ambil peran dalam semangat kolaborasi demi 'Jakarta Bangkit'," lanjut isi infografik tersebut.

Load More