SuaraJakarta.id - Meski sudah menjalani sanksi penutupan 1x24 jam, restoran cepat saji McDonald’s di Stasiun Gambir belum juga beroperasi.
Diketahui, McD Stasiun Gambir dikenai sanksi penutupan 1x24 jam oleh Pemprov DKI akibat kerumunan BTS Meal—produk menu makanan baru McDonald’s hasil kolaborasi dengan boy band Korea Selatan, BTS.
Pantauan Suara.com sampai sekitar pukul 15.00 WIB, operasional McD Gambir belum juga berjalan. Pintu restoran terlihat tertutup rapat.
Lampu juga terlihat padam dan tidak ada aktivitas apapun di dalamnya. Para karyawan McD juga tak ada di lokasi.
Baca Juga: Kerumunan Antre BTS Meal Bikin Gerai Ditutup, McDonalds Buka Suara
Bahkan ketika diperiksa di salah satu aplikasi ojek online, restoran McD Gambir masih dinyatakan tutup.
Segel bertuliskan "Ditutup Sementara" juga terlihat masih terpasang di bagian pintu restoran.
Salah seorang petugas di stasiun mengaku tak tahu mengapa McD Gambir masih tutup meski masa hukuman sudah lewat.
Dia juga menyebut belum menerima informasi apapun mengenai pembukaan McD di Jakarta Pusat tersebut.
"Enggak tahu kapan ya (McD Gambir buka). Enggak ada info sih. Biasanya kan itu terserah yang punya toko mau buka kapan," ujar petugas itu di lokasi, Kamis (10/6/2021).
Baca Juga: Kena Sanksi Tutup 3x24 Jam Akibat BTS Meal, McD Puri Kembangan Tetap Buka
Kapolsek Metro Gambir, AKBP Kade Budiyarta, meminta ketika McD Gambir buka kembali, maka harus mengikuti protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19.
Budi pun masih membolehkan paket BTS Meal dipasarkan kembali.
"Kami intinya tidak pernah menghambat apalagi melarang berusaha. Tapi karena ini masa pandemi, tolong segala sesuatu dipikirkan bagaimana protokol kesehatannya," pungkas Budi.
Berita Terkait
-
Parkir Jakarta Era Baru, Cashless dan BUMD Parkir Segera Hadir?
-
Bakal Gusur Lahan Warga di 3 Kelurahan, Pemprov DKI Siapkan Dana Rp182,7 M buat Normalisasi Ciliwung
-
Pemprov DKI Lanjutkan Normalisasi Ciliwung, Bakal Bebaskan Lahan di Pengadegan
-
Mau Revitalisasi RPTRA Kalijodo yang Ditinggal Anies, Pramono: Nanti Bisa Buat Jogging hingga Teater
-
ASN Wahyu Handoko Tak Pernah Laporkan Sekda Marullah ke KPK: Fitnah, Siapa Dalangnya?
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
Terkini
-
Ada 23 Titik Pencemaran Lingkungan di Sungai Cirarab Tangerang, Menteri LH Tindak 5 Perusahaan
-
Rahasia DANA Kaget Terbongkar, Begini Cara Raih Ratusan Ribu Rupiah Tiap Bulan
-
Pabrik Peleburan Baja di Tangerang Disetop Menteri LH, Diduga Cemari Udara
-
KLH Segel Pabrik Tekstil di Cikupa Tangerang, Diduga Jadi Biang Kerok Pencemaran Lingkungan
-
Klaim Segera Link Saldo DANA Kaget Sekarang! Berkesempatan Mendapat Rp649 Ribu