SuaraJakarta.id - Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB Kabupaten Tangerang untuk jenjang SMA-SMK Tahun Ajaran 2021/2022 segera dibuka.
Pendaftaran PPDB Kabupaten Tangerang tingkat SMK dibuka lebih dulu, yakni 14-18 Juni 2021. Sedangkan PPDB SMA di Kabupaten Tangerang pada 21-23 Juni 2021.
Berdasarkan peraturan Kemendikbud Nomor 1 Tahun 2021, PPDB dibagi ke dalam 4 jalur penerimaan, yaitu jalur zonasi, prestasi, afirmasi, dan perpindahan orang tua.
Di Banten, kuota jalur zonasi ditetapkan sebanyak 60 persen, jalur prestasi 20 persen, Afirmasi 15 persen, dan perpindahan orang tua 5 persen.
"Jalur zonasi itu 60 persen. Minimal kan 50 yah, Jawa Tengah 55 persen. Kita Banten mengambil kebijakan 60 persen," kata Kepala Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tangerang, Bayun dikutip dari BantenHits.com—jaringa Suara.com—Minggu (13/6/2021).
Bayuni menjelaskan, proses PPDB Kabupaten Tangerang dilakukan secara online. Adapun link PPDB Kabupaten Tangerang yakni, melalui website ppdb.bantenprov.go.id.
Meski begitu, proses penyerahan berkas dasar seperti rapot, kartu keluarga (KK), akte, atau NISN dilakukan secara luring (offline) dengan menaruhnya pada loker yang sudah disiapkan di setiap sekolah.
“Daftar secara online atau di kolektif di sekolah juga bisa. Tapi untuk penyerahan berkas dan daftar ulang dilakukan secara luring mereka menyerahkan ke sekolah,” terangnya.
Untuk mengantisipasi gangguan server pada saat pendaftaran PPDB, ia menjelaskan, Dinas Pendidikan i Banten berencana akan mengatur pembagian waktu pendaftaran di setiap wilayah.
Baca Juga: Lagi Main Game Online, Gadis Indramayu Dirudapaksa Pemuda di Tangerang
"Inikan servernya terpusat. Misalnya Tangerang Raya jam 8-12 kemudian wilayah Serang, Cilegon, Lebak, misalnya dari jam 1-5, itu antisipasinya," tukas Bayuni.
Jadwal PPDB Kabupaten Tangerang Tingkat SMA
1. Pendaftaran
Zonasi: 21-23 Juni
Afirmasi: 30 Juni-2 Juli
Perpindahan Orang Tua: 30 Juni-2 Juli
Prestasi: 30 Juni-4 Juli
2. Pengumuman
Zonasi: 27 Juni
Afirmasi: 6 Juli
Perpindahan Orang Tua: 6 Juli
Prestasi: 6 Juli
3. Daftar Ulang
Zonasi: 28-29 Juni
Afirmasi: 7-8 Juli
Perpindahan Orang Tua: 7-8 Juli
Prestasi: 7-8 Juli
Jadwal PPDB Kabupaten Tangerang Tingkat SMK
Berita Terkait
-
Siswa 13 Tahun Tewas di Sekolah Internasional Gading Serpong, Diduga Jatuh dari Lantai 8
-
Cegah Pencemaran, TPA di Jabodetabek Diminta Tutup Tumpukan Sampah
-
Kelas Rusak, Guru Mengundurkan Diri: Realitas Miris di SMK Al-Anshor Tangerang
-
Viral! Ikra Gagal Sekolah Gara-Gara Calo PPDB: Kisah Pilu Potret Buruk Pendidikan Indonesia
-
Viral 2 Sekolah di Sumbar Disegel Warga Gegara PPDB 2025, Hari Pertama Sekolah Jadi Masalah!
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya
-
9 Mobil Keluarga Bekas untuk Bawa Anak Balita, Sudah Ada Fitur ISOFIX dan Lebih Aman
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman