SuaraJakarta.id - Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan kini berduka. Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Tangsel, Dr. Imbar Umar Ghazali meninggal dunia akibat COVID-19, Rabu (23/6/2021).
Kabar tersebut dibenarkan oleh Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie. Dia mengatakan, Kabid Yankes Tangsel itu meninggal karena COVID-19.
"Iya beliau COVID-19, wafat tadi subuh jam 4 pagi di rumah sakit di Jakarta. Petarung COVID-19 saya satu lagi dipanggil sama Allah," kata Benyamin, Rabu (23/6/2021).
Benyamin pun turut berduka atas wafatnya almarhum. Menurutnya, Imbar merupakan sosok pekerja yang tangguh dan gigih terutama dalam menangani COVID-19.
Baca Juga: Selamat Jalan Selamanya, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie Berduka Ketua IDI Meninggal
"Beliau sosok yang gigih dalam menjalankan tugas terlebih di tengah pandemi ini. Saya sangat kehilangan. Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah," ungkap Benyamin.
Diketahui, selain menjabat Kabid Yankes di Dinkes Tangsel, Imbar juga menjabat Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Tangsel.
Tak hanya itu, Imbar juga menjabat sebagai pelaksana tugas (Plt) Rumah Sakit Umum (RSU) Serpong Utara (Seru) yang beroperasi pada Jumat (18/6/2021) khusus pasien COVID-19 bergejala ringan.
"Insya Allah husnul khotimah. Almarhum juga merangkap sebagai Plt Direktur RS Serut. Mudah-mudahan husnul khotimah," papar Ben.
Ben belum dapat memastikan soal kronologi anak buahnya itu terpapar COVID-19 hingga wafat.
Baca Juga: Ancam Pukul Wartawan, Kepala BKPP Bakal Kasih Teguran kepada Kadispora Tangsel
Rencananya, kemungkinan jenazah ketua IDI Tangsel akan dimakamkan di TPU Jombang, Ciputat, khusus COVID-19.
"Belum dapat info dimakamkan di mana. Tapi standar sih di TPU Jombang," pungkas Ben.
Berita Terkait
-
Polres Tangsel Tangguhkan Penahanan Ibu Yani Usai Dua Anaknya Jual Ginjal di Bundaran HI
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Lagi Hits! 5 Tempat Bukber di Tangsel dengan Suasana Instagramable
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot