SuaraJakarta.id - Sebanyak 148 tenaga kesehatan atau nakes RS Premier Jatinegara positif COVID-19. Banyaknya nakes positif COVID-19 itu membuat Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria sedih.
Riza pun melakukan peninjauan ke RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur, pada Senin (5/7/2021) kemarin sekitar pukul 23.00 WIB.
Dalam tinjauan itu, Wagub DKI tak mampu menutupi kesedihannya mengetahui ratusan nakes positif COVID-19 di RS Premier Jatinegara.
Momen itu pun dibagikan videonya oleh Wagub DKI melalui akun Instagram pribadinya @arizapatria, Selasa (6/7/2021).
Baca Juga: Duh! 365 Nakes Puskesmas di Cilacap Terpapar Covid-19, Paguyuban: Mumet Bathuke
"Yang bikin sedih, sebanyak 148 orang tenaga kesehatan di sini (RS Premier Jatinegara) positif Covid-19," tulis Riza.
Dalam video itu, Wagub DKI menyempatkan berdialog dengan salah satu nakes yang sedang berjaga.
"8 jam (bekerja)?" tanya Riza.
"Kecuali malam Pak. Mereka dalam seminggu 40 jam," jawab seorang nakes.
"Pulang ke rumah? Setelah 8 jam kembali ke rumah masing-masing? Keluarga gimana enggak ada masalah?" tanya Wagub DKI.
Baca Juga: Banyak Nakes Terinfeksi Virus, Upaya Testing Covid-19 di Bondowoso Masih Minim
Sambil menganggukan kepala, nakes menjawab, "Alhamdulillah sehat pak".
"Salam buat keluarga semuanya. Luar biasa, keluarga yang mengikhlaskan memberi dukungan bantuan mendoakan untuk petugas-petugas nakes kita ini, Ya Allah," tutur Riza.
Dia pun terus mengimbau masyarakat Jakarta agar tetap di rumah dan patuhi protokol kesehatan. Sebab, melawan pandemi COVID-19 perlu kekompakan bersama.
"Kekompakan kita mentaati prokes syarat utama kita merdeka dalam perang melawan Corona," pungkas Wagub DKI.
Untuk melihat video tersebut, klik di sini.
Berita Terkait
-
Tim RIDO Siapkan Apresiasi Tinggi, Hadiah Besar Menanti Pelapor Kecurangan Pilkada DKI
-
Beredar Surat Ajakan Prabowo Pilih Ridwan Kamil-Suswono, Timses RIDO Bilang Begini
-
Riza Patria Sibuk Usai Dilantik Jadi Wamendes, RK: Tim Pemenangan Lapis Dua Kencang Kerjanya
-
Riza Patria Jadi Calon Wamen, RK: Bukti Ketua Timses RIDO Bukan Kaleng-kaleng
-
251 Kelompok Relawan Dukung RK-Suswono, Timses Minta Tak Ada yang Sebar Hoaks
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, Mas Dhito Ikuti Khataman Manaqib di Ponpes Al Falah Ploso
-
Bank Mandiri, Garuda Indonesia, Pegadaian dan Angkasa Pura Indonesia Salurkan Bantuan Kuliah Putra Putri TNI/Polri
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024
-
Pasangan Dharma - Kun Wardana akan Salurkan Hak Pilih di Jakarta Selatan
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!