SuaraJakarta.id - Pihak Kecamatan Matraman tengah menyiapkan sarana dan prasarana di Gelanggang Olahraga (GOR) Matraman, Jakarta Timur, untuk isolasi mandiri pasien COVID-19.
Camat Matraman, Andriansyah mengatakan, GOR Matraman bisa menampung hingga 50 pasien COVID-19.
"Untuk kapasitas kita siapkan 50 velbed untuk antisipasi kalau ada lonjakan," kata dia, Selasa (13/7/2021).
Andriansyah mengatakan, GOR Matraman nantinya dikhususkan bagi mereka yang berstatus orang tanpa gejala (OTG) hingga gejala ringan.
Baca Juga: Tambah Lokasi Isolasi Mandiri, Pemprov DKI Siapkan GOR Matraman untuk OTG
"Yang bisa menempati itu yang gejala ringan tentunya rekomendasi dari Puskesmas kemudian satgas wilayah, RT dan RW yang mengecek rumah warga yang melaksanakan isolasi," ujar Andriansyah.
Andriansyah menambahkan, sampai saat ini pihaknya masih melakukan beberapa persiapan seperti kesiapan petugas sebelum benar-benar mengoperasikan GOR Matraman sebagai tempat isolasi mandiri.
Menurut dia, kesiapan petugas di lapangan sangat penting terutama dalam memahami standar operasional prosedur terkait penanganan pasien COVID-19.
"Kita memastikan SOP dipahami dan dilaksanakan karena sarana dan prasarana sudah siap. Kalau koreksinya sedikit, hari Kamis akan kita buka tapi paling lambat Jumat," ujar Andriansyah.
Baca Juga: Kantor Walkot Jaktim Disulap jadi Tempat Isoman, Tapi Masih Kosong Pasien Covid-19
Berita Terkait
-
Status Pandemi Dicabut, Perawatan Pasien Covid-19 Bakal Ditanggung BPJS
-
INFOGRAFIS Tutupnya Operasional RSDC Wisma Atlet Kemayoran
-
Yang Tertinggal, Bekas Pusat Isolasi Pasien Covid-19 Saat Pandemi
-
Kini Resmi Ditutup, Kilas Balik Sejarah Wisma Atlet Hingga Jadi RS Darurat Covid-19
-
Pasien COVID-19 Bertambah 222 Orang Hari Ini, Warga DIminta Tidak Lengah
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
Terkini
-
Tim RIDO Klaim Pilkada Jakarta Dua Putaran, Cak Lontong: Kita Yakin Satu Putaran
-
Carlos Pena Tak Berani Garansi Persija Juara BRI Liga 1 Musim Ini
-
Anis Yakin Pramono-Rano Karno Menang Satu Putaran di Pilkada Jakarta 2024
-
Bakal Didaur Ulang, KPU DKI Jakarta Pastikan Sisa Surat Suara Tak Jadi Bungkus Gorengan
-
Dukung Persija Bangun Stadion Sendiri, Rizky Ridho Berharap Cepat Terealisasi