SuaraJakarta.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran memuji semangat juru pemantau jentik alias Jumantik mengajak warga untuk mengikuti program Vaksinasi Merdeka. Terlebih mereka mengajak warga untuk vaksin Covid-19 dengan cara jemput bola dari pintu ke pintu.
Hal itu diungkapkan Fadil saat meninjau gerai Vaksinasi Merdeka di Joglo, Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (10/8/2021).
"Jumantik juga yang semangat dari pintu ke pintu menjemput bola bagi yang belum vaksin di ajak ke gerai. Ini luar biasa," kata Fadil.
Dalam kesempatan itu, Fadil bersyukur warga sekitar juga antusias mengikuti program vaksinasi. Menurutnya, ini bentuk upaya bersama dalam menciptakan herd immunity di tengah masyarakat.
"Saya bahagia mengunjungi gerai vaksin RW 03 Kelurahan Joglo. Bahagia karena apa? masyarakat begitu antusias," ujarnya.
Lebih lanjut, Fadil meyakini 100 persen warga Joglo dalam waktu dekat akan tervaksin. Hal ini sebagaimana yang telah ditargetkan secara umum warga Jakarta akan tervaksin tepat saat peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-76.
"Semua kompak jadi satu, saya ucapakan terima kasih atas semangat yang luar biasa ini semoga RW 03, 100 persen disuntik semuanya kecuali memang karena penyakit atau alasan kesehatan dan sebagainya memang tidak bisa disuntik," tutur dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya