SuaraJakarta.id - Pengelola Taman Impian Jaya Ancol akan kembali membuka sejumlah unit rekreasi pada hari ini, Selasa (14/9/2021). Salah satunya Dunia Fantasi atau Dufan.
Setiap pengunjung yang melakukan rekreasi ke Ancol wajib melengkapi diri dengan aplikasi PeduliLindungi.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah mencoba aplikasi PeduliLindungi sebagai syarat masuk Ancol pada, Senin (13/9/2021) pagi.
"Aplikasi ini berfungsi sebagai proses screening awal bagi pengunjung dalam uji coba pembukaan sejumlah unit rekreasi pada Selasa (14/9/2021)," ujar Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Teuku Sahir Syahali dikutip dari Antara.
Baca Juga: Anies Baswedan Jajal Aplikasi Masuk Ancol, Warganet Ramai Soroti Handphonenya yang Retak
Sahir menjelaskan, pengunjung wajib memindai kode QR (Scan QR Code) sewaktu di pintu masuk Ancol dengan aplikasi PeduliLindungi.
Gunanya untuk menjaga setiap pengunjung yang berekreasi di Ancol sudah pernah mengikuti vaksinasi COVID-19, minimal dosis pertama.
Manajemen Ancol juga menyiapkan petugas patroli yang akan melakukan pengawasan dan pemantauan protokol kesehatan yang ketat secara konsisten selama beroperasinya kawasan rekreasi Ancol.
Taman Impian Jaya Ancol merupakan salah satu dari 20 destinasi wisata di Indonesia yang direkomendasikan beroperasi kembali dalam uji coba pembukaan kawasan rekreasi, berdasarkan Surat Edaran Deputi Bidang Industri dan Investasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/ Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Nomor: SE/8/IL.04.00/DII/2021.
Surat Edaran itu juga merupakan panduan bagi Pelaku Usaha Pariwisata Taman Rekreasi untuk menggunakan aplikasi PeduliLindungi dan penerapan protokol kesehatan yang ketat di dalam kegiatan usahanya.
Baca Juga: Daftar Unit Rekreasi Ancol yang Akan Kembali Buka Besok
Berikut syarat yang wajib diperhatikan pengunjung:
- Menginstall aplikasi PeduliLindungi di ponsel dan memastikan bahwa pengunjung sudah dalam kondisi sehat sebelum melakukan rekreasi.
- Wajib sudah vaksin, minimal vaksin dosis pertama dan anak di bawah usia 12 tahun belum diizinkan untuk berekreasi.
- Membeli tiket secara online melalui ancol.com.
- Menunjukan bukti pembelian tiket secara online kepada petugas Gerbang Ancol sekaligus melakukan proses check in di aplikasi PeduliLindungi.
- Tidak diizinkan untuk berenang di Pantai dan wajib mematuhi seluruh peraturan yang ada di dalam kawasan wisata Ancol.
- Menerapkan protokol kesehatan secara disiplin selama berekreasi, seperti tetap menggunakan masker, menjaga jarak, tetap menjaga kebersihan tangan dengan hand sanitizer atau cuci tangan dengan air dan sabun serta tidak membuat kerumunan.
"Kami berharap proses uji coba dibukanya kawasan rekreasi dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat yang sudah rindu liburan di Taman Impian Jaya Ancol. Untuk itu marilah kita disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan baik agar aktivitas liburan menjadi aman dan menyenangkan," ujar Sahir.
Untuk diketahui, Ancol beroperasi mulai pukul 06.00-21.00 WIB. Tempat rekreasi di Ancol yang dibuka antara lain pantai, Dufan, Allianz Ecopark, Pasar Seni, Ocean Dream Samudra, dan Gondola. Selain itu Putri Duyung Resort juga sudah beroperasi.
Restoran yang ada di dalam kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol juga sudah dapat dinikmati dengan sejumlah penerapan protokol kesehatan yang wajib dipatuhi.
Seluruh unit rekreasi yang dibuka tersebut juga sudah dilengkapi dengan sertifikat CHSE, termasuk sejumlah restoran yang ada di dalamnya.
Selain itu, seluruh karyawan dan petugas di Taman Impian Jaya Ancol juga sudah 100 persen divaksin.
Berita Terkait
-
Sebelum Terpilih Jadi Ketua Kagama, Basuki Hadimuljono dan Budi Karya Sumadi Bersaing Ketat
-
Liburan Seru di Ancol Saat Nataru: Ini Rekomendasinya!
-
Jumlah Pengunjung Wisata Taman Impian Jaya Ancol Menurun, Apa Penyebabnya?
-
Kepulauan Seribu Mau Disulap Rasa Disneyland, Ridwan Kamil Ungkap Mimpi Jika Terpilih Gubernur
-
Pramono Anung Janjikan Masuk Ancol hingga TMII Gratis Bagi Pelajar Pemegang KJP
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting