SuaraJakarta.id - DPP Partai Demokrat akan menggelar musyawarah daerah (Musda) V Partai Demokrat DKI Jakarta untuk memilih Ketua DPD Demokrat DKI Jakarta periode 2021-2026. Namun, pemilihan ini diperkirakan bakal berlangsung lancar tanpa kendala.
Pasalnya, lima DPC Demokrat Jakarta sepakat mengusung satu nama, yakni Ketua Badan Pembinaan Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) DPD Partai Demokrat DKI Jakarta, Mujiyono.
Ketua DPC Partai Demokrat Jakarta Pusat, Desie Christyana Sari misalnya. Dia menilai Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta itu memiliki prestasi dalam membesarkan Partai Demokrat di Ibu Kota.
"Bang Mujiyono akan kami usung untuk memimpin Partai Demokrat di Jakarta. Selama ini, beliau berkarier politik dari bawah. Ini bisa memberikan semangat bahwa kader Demokrat bisa menjadi pimpinan," ujar Desie Christyana Sari dalam keterangan tertulis, Rabu (27/10/2021).
Baca Juga: Politisi Demokrat Muchendi Diperiksa Kejati, Saksi Tersangka Alex Noerdin
Ketua Fraksi Demokrat DPRD DKI Jakarta itu menilai, kader partai tingkat bawah menjadi mesin politik yang efektif untuk selalu dekat dengan rakyat. Mujiyono disebutnya kerap mengadakan program pemberdayaan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM)
Mulai dari bantuan sosial, Demokrat peduli dan berbagi, kegiatan sosial kerakyatan saat pandemi serta aksi kemanusiaan dan banyak lainnya.
Ketua DPC Partai Demokrat Kepulauan Seribu, Neneng Hasanah mengaku juga akan memberikan dukungan untuk Mujiyono dalam Musda V Partai Demokrat DKI Jakarta. Menurutnya, Mujiyono merupakan kader lama dengan perjalanan karier yang baik.
"Beliau juga memiliki hubungan Baik dengan sesama kader terutama para ketua DPC sebagai ketua BPOKK, bahkan berhubungan baik dengan seluruh anggota fraksi di DPRD DKI Jakarta," ungkap Neneng.
Ketua DPC Partai Demokrat Jakarta Barat, Wita Susilowaty memastikan, dukungan kelima DPC dan Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta untuk Mujiyono ini dikuatkan dengan surat bermaterai.
Baca Juga: Musda Partai Demokrat Lampung Dimulai, Dua Calon Bertarung Perebutkan Kursi Ketua
Wita membocorkan, Mujiyono akan mendaftar sebagai bakal calon Ketua DPD Demokrat DKI periode 2021-2026 langsung ke DPP Partai Demokrat sesuai dorongan para kader partai berlambang Mercy ini.
Berita Terkait
-
Demokrat Sebut Prabowo Pemimpin yang Dibutuhkan Saat Ini: Berani Akui Kekurangan
-
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Almarhum Renville Antonio
-
AHY Umumkan Eks Sekjen PBB Afriansyah Noor Jadi Wasekjen Demokrat: Darah Baru untuk Partai
-
Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya
-
Setuju RUU TNI Disahkan, tapi Fraksi Demokrat Ungkit Nama SBY soal Reformasi ABRI, Kenapa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral