SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melepas kontingen DKI Jakarta yang berlaga dalam Peparnas XVI Papua pada 2-15 November 2021.
Dalam pelepasan yang dilangsungkan di Plaza Amphiteater GOR PPOP Ragunan, Anies mengharapkan kontingen DKI dapat membawa pulang prestasi dengan masuk lima besar nasional.
"Jadi jangan anggap siapapun yang nanti bertanding sebagai musuh. Mereka adalah lawan, jaga sportivitas dengan begitu Insya Allah apapun hasilnya kita semua akan terima dengan lapang dada," kata Anies di Ragunan, Jumat (29/10/2021).
Anies juga mengucapkan terima kasih kepada para atlet DKI Jakarta yang telah bersusah payah berlatih di tengah segala keterbatasan yang mereka miliki.
"Saya ingin sampaikan betapa tingginya apresiasi kami kepada atlet, karena mereka harus bekerja ekstra," katanya.
Kontingen DKI Jakarta di Peparnas Papua 2021 terdiri atas 190 orang, yakni 97 atlet, 48 pelatih/atlet, 4 pendamping khusus dan 41 staf pendukung.
Ketua Nasional Paralimpik DKI Jakarta, Dian David Michael Jacob mengatakan, kontingen DKI Jakarta bakal mengikuti 10 cabang olahraga. Kecuali angkat berat dan sepak bola celebral palsy (CP).
"Kontingen DKI Jakarta pernah menempati posisi 1 dengan perolehan medali emas 15, medali perak 5 dan medali perunggu 11 pada Peparnas XV 2016 Jawa Barat," katanya.
Dia mengharapkan, pada Peparnas kali ini kontingen DKI Jakarta bisa memperbaiki peringkat masuk hingga 10 besar.
Baca Juga: Sebut Dulu Banjir Surut 3-4 Hari, Anies: Sekarang Kurang dari Sehari Sudah Kering
Persiapan kontingen DKI Jakarta merupakan kerja kolosal dan sinergi yang baik antarpihak terkait, baik Pemprov DKI, NPC DKI, para atlet, pelatih, tenaga medis dan tenaga pendukung sehingga menghasilkan kontingen DKI Jakarta yang siap dan solid menjalani tiap pertandingan.
Kontingen DKI Jakarta mengikuti 10 cabang olahraga, yakni, atletik, boccia, bulu tangkis, catur, judo tuna netra, menembak, panahan, renang, tenis lapangan kursi roda dan tenis meja.
Peparnas XVI Papua 2021 mempertandingkan 12 cabang olahraga dengan 602 nomor pertandingan yang diikuti 1.985 atlet dari 34 provinsi. Mereka berlaga dalam pesta olahraga untuk atlet disabilitas terbesar di Tanah Air.
Berita Terkait
-
Anies Desak Banjir Sumatera Ditetapkan Jadi Bencana Nasional
-
Pakar UIKA Dukung Anies Desak Status Bencana Nasional untuk Aceh dan Sumatera
-
Pesan Anies Baswedan untuk Relawan Muda: Demokrasi Tumbuh dari Warga yang Mau Turun Tangan
-
Gelaran Reuni Akbar 212 di Monas
-
Suasana di Monas Jelang Reuni Akbar 212
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Klaim Bom Bunuh Diri di Bandara Hang Nadim Batam, Benarkah?
-
7 Tablet Murah untuk Gantikan Buku Catatan di 2026, Cocok untuk Pelajar & Pekerja
-
Imigrasi Pastikan Tetap Hadir Layani Masyarakat Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2026
-
Simak Daftar Pengalihan Arus Jalan Menuju TMII dan Ragunan pada Malam Tahun Baru
-
Cek Fakta: Benarkah Viral 700 Kepala Desa Tertangkap KPK?