SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melepas kontingen DKI Jakarta yang berlaga dalam Peparnas XVI Papua pada 2-15 November 2021.
Dalam pelepasan yang dilangsungkan di Plaza Amphiteater GOR PPOP Ragunan, Anies mengharapkan kontingen DKI dapat membawa pulang prestasi dengan masuk lima besar nasional.
"Jadi jangan anggap siapapun yang nanti bertanding sebagai musuh. Mereka adalah lawan, jaga sportivitas dengan begitu Insya Allah apapun hasilnya kita semua akan terima dengan lapang dada," kata Anies di Ragunan, Jumat (29/10/2021).
Anies juga mengucapkan terima kasih kepada para atlet DKI Jakarta yang telah bersusah payah berlatih di tengah segala keterbatasan yang mereka miliki.
"Saya ingin sampaikan betapa tingginya apresiasi kami kepada atlet, karena mereka harus bekerja ekstra," katanya.
Kontingen DKI Jakarta di Peparnas Papua 2021 terdiri atas 190 orang, yakni 97 atlet, 48 pelatih/atlet, 4 pendamping khusus dan 41 staf pendukung.
Ketua Nasional Paralimpik DKI Jakarta, Dian David Michael Jacob mengatakan, kontingen DKI Jakarta bakal mengikuti 10 cabang olahraga. Kecuali angkat berat dan sepak bola celebral palsy (CP).
"Kontingen DKI Jakarta pernah menempati posisi 1 dengan perolehan medali emas 15, medali perak 5 dan medali perunggu 11 pada Peparnas XV 2016 Jawa Barat," katanya.
Dia mengharapkan, pada Peparnas kali ini kontingen DKI Jakarta bisa memperbaiki peringkat masuk hingga 10 besar.
Baca Juga: Sebut Dulu Banjir Surut 3-4 Hari, Anies: Sekarang Kurang dari Sehari Sudah Kering
Persiapan kontingen DKI Jakarta merupakan kerja kolosal dan sinergi yang baik antarpihak terkait, baik Pemprov DKI, NPC DKI, para atlet, pelatih, tenaga medis dan tenaga pendukung sehingga menghasilkan kontingen DKI Jakarta yang siap dan solid menjalani tiap pertandingan.
Kontingen DKI Jakarta mengikuti 10 cabang olahraga, yakni, atletik, boccia, bulu tangkis, catur, judo tuna netra, menembak, panahan, renang, tenis lapangan kursi roda dan tenis meja.
Peparnas XVI Papua 2021 mempertandingkan 12 cabang olahraga dengan 602 nomor pertandingan yang diikuti 1.985 atlet dari 34 provinsi. Mereka berlaga dalam pesta olahraga untuk atlet disabilitas terbesar di Tanah Air.
Berita Terkait
-
Bertemu 3 Bocah Kosong, Anies Baswedan Nurut Diajari Salam Aneh Catheez hingga Dipanggil Abah
-
Mengintip Museum Papua yang Dikunjungi Anies Baswedan di Jerman, Punya Ratusan Artefak
-
Anies Bahas Angka Pengangguran Terendah tapi Orang Susah Cari Kerja, Ini Penyebabnya
-
Bicara soal Impeachment, Refly Harun: Pertanyaannya Siapa yang Akan Menggantikan Gibran?
-
Auto Salfok, Ucapan Selamat Anies ke Ultah Prabowo Bikin Netizen Geleng-geleng: Sentilan Berkelas!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah SIM & STNK Resmi Berlaku Seumur Hidup Tahun 2026?
-
Viral Guru Rekam Sekolah Ambruk Malah Diminta Minta Maaf, Publik Pertanyakan Tekanan Siapa?
-
Cek Fakta: Viral Pengumuman CPNS Polsuspas 2025, Benarkah Dibuka?
-
7 Mobil Bekas Paling Nyaman untuk Lansia Empuk Praktis dan Gak Bikin Capek
-
Cek Fakta: Viral Isu Luhut Ancam Rakyat Bayar Utang Whoosh, Benarkah? Ini Faktanya