SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan irit bicara ketika ditanyai wartawan soal perkembangan balap mobil listrik Formula E yang dijadwalkan pada 4 Juni 2022.
Anies hanya mengatakan frase "nice try" atau usaha yang bagus, usai dirinya menemui massa buruh yang menuntut kenaikan UMP 2022 di depan Balai Kota Jakarta, Kamis (18/11/2021).
"Nice try," ucap Anies singkat.
Mengenakan kemeja lengan panjang dengan motif batik berwarna biru toska dan masker berwarna abu-abu, Anies irit berkomentar dan hanya mengacungkan ibu jarinya saat ditanya soal Formula E Jakarta.
Didampingi Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Provinsi DKI Jakarta, Andri Yansyah, Anies kemudian memasuki pendopo Balai Kota Jakarta.
PT Jakarta Propertindo atau Jakpro (Perseroda) selaku penyelenggara lokal menyatakan kepastian lokasi penyelenggaraan Formula E di Jakarta diumumkan sekitar Desember 2021 setelah melalui proses penentuan dari penyelenggara Formula E Operation (FEO).
"Kami optimis waktunya masih sesuai. Jadi Desember sudah ada penentuan," kata Direktur Pengelolaan Aset Jakpro sekaligus Managing Director Jakarta Eprix Gunung Kartiko melalui tayangan langsung media sosial Jakpro di Jakarta, Senin malam (15/11).
Menurut dia, penentuan lokasi balapan Formula E Jakarta membutuhkan proses karena trek balapan berada di ruas jalan tengah kota.
"Beda misalnya di Mandalika yang sudah ada area dan mereka tinggal bikin sertifikasi dari FIA, kalau di kami, pertimbangan di Kota Jakarta sengaja bikin sirkuitnya, jadi pertimbangan cukup beragam," ucap Gunung.
Baca Juga: Mau Temui Pendemo di Depan Balkot, Buruh Teriak: Hidup Anies, Hidup Presiden Indonesia
Gunung menambahkan ada lima calon lokasi yang potensial digunakan sebagai lintasan balap mobil listrik. Salah satunya di kawasan Senayan, Jakarta.
Meski belum menentukan lokasi, Gunung menjelaskan lokasi balapan Formula E Jakarta salah satunya mempertimbangkan akses kemudahan kepada masyarakat.
"Dari lima itu belum kami putuskan, masih kami pelajari mana yang terbaik," ungkap Gunung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Trump Bilang AS Tak Butuh PBB dan Hanya Takut Tuhan?
-
Malam 27 Rajab Jangan Terlewat, Ini Doa Lengkap Arab-Latin, Waktu Baca & Tata Caranya
-
Lima Hari Tanpa Kabar dari Iran, Orang Tua WNI Hanya Bisa Berdoa Menunggu Pesan Anak
-
Pengakuan Jokowi Usai Pertemuan Tertutup dengan Tersangka Ijazah Palsu di Solo
-
Cek Fakta: Benarkah Jokowi Berharap Tak Dipenjara Jika Ijazahnya Palsu?