SuaraJakarta.id - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengungkapkan, salah satu korban penembakan di Exit Tol Bintaro pada, Jumat (26/11/2021) lalu, mengaku sebagai wartawan.
Pelaku penembakan di Exit Tol Bintaro, Jakarta Selatan, sendiri telah diamankan. Pelaku merupakan anggota Satuan Patroli Jalan Raya (Sat PJR) Ditlantas Polda Metro Jaya, Ipda OS.
"(Salah satu korban penembakan) Mengakunya wartawan," kata Zulpan di Mapolda Metro Jaya, Selasa (30/11/2021).
Namun begitu, Zulpan belum bisa menjelaskan lebih lanjut mengenai pengakuan korban soal status wartawan tersebut. Sebab, proses penyelidikan yang masih berjalan.
Baca Juga: Polda Metro Ungkap Pelaku Penembakan di Exit Tol Bintaro: Anggota Ditlantas Ipda OS
Diketahui, ada dua orang yang menjadi korban penembakan di Exit Tol Bintaro pada Jumat malam tersebut.
Seorang korban meninggal dunia, sedangkan satu lainnya masih jalani perawatan intensif di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Kekinian, Ipda OS masih jalani pemeriksaan intensif oleh Bid Propam Polda Metro Jaya dan Div Propam Mabes Polri untuk mengetahui motif kasus penembakan itu.
"Ini sudah diamankan dan dalam tahap pemeriksaan kasus ini untuk mengungkap motif daripada hal tersebut," ujar Zulpan.
Baca Juga: Jadi Saksi, Terdakwa Ipda Yusmin Beberkan Alasan Penembakan Laskar FPI
Meski sudah diamankan, namun saat ini Ipda OS masih berstatus saksi. Belum ditetapkan sebagai tersangka.
Berita Terkait
-
Polisi: Tilang Akan Incar Pemudik Bermotor, Tapi Tidak Akan Sita Kendaran
-
Masuk Babak Baru? Polda Metro Siap Hadapi Firli Bahuri usai Cabut Gugatan Praperadilan
-
Drama Kasus Firli Bahuri: 3 Kali Praperadilan Status Tersangka Sejak 2023, Kini Gugatan Dicabut Lagi
-
Proyektil Peluru Ditemukan di Tempurung Kepala dan Tenggorokan, Penembak 3 Polisi Orang Terlatih?
-
Tragis! Baru Keluar Kantor, Pegawai Dukcapil di Intan Jaya Papua Tengah Ditembak OTK
Tag
Terpopuler
- Manajer Jelaskan Emil Audero Terkesan 'Hilang' dari Timnas Indonesia
- Erick Thohir Singgung Kevin Diks dan Sandy Walsh: Saya Tidak Tahu
- Manajer Respons Potensi Dean James hingga Joey Pelupessy Rusak Keseimbangan Timnas Indonesia
- Viral Ormas Pemuda Pancasila Segel Pabrik Diduga Karena Tidak Mau Bayar Setoran
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur yang Lagi Pusing gegara Riau Defisit Anggaran
Pilihan
-
Respons Kabar 40 Juta Piring China Diimpor untuk MBG, Kepala BGN Bilang Begini
-
Ayah Emil Audero: Agak Jengkel Lihat Video Itu
-
Eksklusif Kas Hartadi: Timnas Indonesia Bisa Menang Lawan Australia
-
Lahan di IKN Diperebutkan, DPRD PPU Minta Pemerintah Tidak Tutup Mata: Lindungi Rakyat!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Terbaik Jelang Lebaran 2025
Terkini
-
Kerja Sama TPST Bantargebang Berakhir 2026, Walkot Bekasi Minta Pramono Bangun Flyover Hingga Rusun
-
BBPOM Temukan Takjil Berformalin dan Rhodamin B di Dua Pasar Jakarta
-
Dua Tersangka Pengemas Minyakita Tak Sesuai Takaran Terancam Denda Rp2 Miliar
-
Tips Bawa Bekal Makanan Saat Mudik, Tetap Bugar Selama Perjalanan
-
Pengamat UPN Veteran Jakarta Soroti Permasalahan MinyaKita, Sebut Pemerintah Mampu Turunkan Harga