SuaraJakarta.id - Sebuah video yang memperlihatkan sejumlah pakaian berjatuhan setelah dilemparkaan dari lantai atas gedung Apartemen Thamrin Residence, Tanah Abang, Jakarta Pusat, viral di media sosial.
Insiden itu direkam seorang warga dan videonya diunggah sejumlah akun Instagram. Salah satunya @lensa_berita_jakarta pada, Minggu (5/12/2021).
Dalam video itu terlihat sejumlah pakaian terjun bebas lantaran dilemparkan dari lantai atas.
Tampak pula sejumlah orang yang berada di bawah tampak melongok ke atas untuk melihat dari mana benda tersebut dilemparkan.
Baca Juga: Viral Pengantin Pria Atlet Voli, Iring-iringan Pernikahan Ini Disambut Lemparan Bola
Dalam narasi yang disertakan dalam unggahan tersebut, diduga peristiwa itu terjadi lantaran ada sepasang muda-mudi yang sedang bertengkar.
Dilaporkan sejumlah pakaian itu dilemparkan dari unit 506 B, Tower 3 Apartemen Thamrin Residence.
"Menurut informasi yang beredar, pasangan muda-mudi yang punya unit 560 B, Tower 3 Thamrin Residence Tanah Abang sedang berantem dan melemparkan barang-barang seperti pakaian yang nampak dalam video," tulis akun tersebut, sebagaimana dikutip Suara.com, Senin (6/12/2021).
Terkait hal itu, Kanit Reskrim Polsek Metro Tanah Abang, Kompol Haris Akhmat Basuki membantah jika kejadian itu dilakukan oleh pasangan muda mudi.
Menurut dia, kejadian pelemparan pakaian dari lantai atas Apartemen Thamrin Residence itu dipicu oleh seseorang yang sedang silang pendapat dengan ibunya dalam sambungan telepon.
Baca Juga: Hujan-Angin Terjang Wilayah Cibinong, Pohon di Jalur Menuju Stadion Pakansari Tumbang
"Bukan muda-mudi, tapi anak dan ibunya, silang pendapat di handphone," kata Haris dalam pesan singkat hari ini.
Ketika ditanya soal kapan kejadian itu berlangsung, Haris mengatakan,"Sesuai dari video yang beredar itu."
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting