SuaraJakarta.id - Polisi menangkap pelaku perampokan disertai penyanderaan pegawai Indo Gadai di Jalan Mohammad Kahfi II, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (13/12/2021).
Pelaku perampokan berinisial D alias Denis (22). Tersangka beraksi saat pegawai Indo Gadai bersiap menutup toko.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan, aksi perampokan disertai penyanderaan ini terjadi sekitar pukul 20.05 WIB.
Menurut Zulpan, kasus perampokan ini bermula saat tersangka berpura-pura ingin menggadaikan laptop Acer dan HP Oppo.
Salah satu karyawan Indogadai, SR, kemudian melayani permintaan pelaku. Sementara dua korban lainnya, UKH dan DNA, bersiap untuk menutup menutup toko.
Selang beberapa waktu, pelaku menodong korban dengan menggunakan senjata airfsoft gun dan memerintahkan UKH membuka brangkas yang ada di toko tersebut.
"UKH ketakutan, karena diancam, apabila tidak mengikuti perintahnya nanti akan ditembak. Sehingga membuka brangkas yang ada di Indogadai tersebut, uang sejumlah Rp 33 juta ini diambil oleh pelaku atau tersangka. Kemudian dimasukkan ke dalam tas hitam," katanya.
Tersangka juga merusak serta mengambil server CCTV dan memasukannya ke dalam tas hitam miliknya.
Niatan tersangka untuk kabur meninggalkan Indogadai berhasil dihalangi warga dan petugas Polsek Jagakarsa yang tengah patrol di sekitar lokasi kejadian.
Baca Juga: Melawan Mau Ditangkap, Perampok Indogadai Jagakarsa Ditembak di Kaki
Sempat terdengar letupan senjata yang ditembakkan petugas sebagai tanda tembakan peringatan kepada tersangka untuk menyerahkan diri.
Namun, tersangka tak mengindahkan hal itu sehingga petugas melumpuhkannya dengan tembakan tegas dan terukur karena melawan.
"Tersangka melakukan perlawanan sehingga terpaksa dilumpuhkan. Ada satu luka tembakan di kaki tersangka yang dilakukan oleh kepolisian, tentunya tegas dan terukur," sambungnya.
"Tersangka ini kita jerat dengan tindak pidana di sini ialah pasal 365 KUHP ayat 2 dengan pidana paling lama 12 tahun penjara," kata Endra.
Berita Terkait
-
Rumah Gadai Diincar Perampok: Tiga Staf Perempuan Indo Gadai Ditodong Bandit
-
Akal-akalan Perampok Indo Gadai: Pura-pura Gadai Laptop Dan HP, Lalu Gasak Duit Rp 33 Juta
-
Bobol Brankas Rp 33 Juta, Denis Ancam Pistol hingga Sekap 3 Pegawai Indo Gadai di Toilet
-
Ketakutan Diancam Pistol Mainan Perampok, Sekuriti Indo Gadai Ternyata Tukang Bubur
-
Dikepung Warga, Polisi Sempat Kerepotan Tangkap Perampok Kantor Indo Gadai di Jagakarsa
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Wali Kota Madiun Maidi Serahkan Rp800 Juta ke Jokowi, Ini Faktanya
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Cek Fakta: Benarkah Presiden Prabowo Jual Laut dan Hutan Aceh-Sumatra ke Inggris?
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?