SuaraJakarta.id - Direktur Utama Pembangunan Jaya Ancol Teuku Sahrir Sahali menilai penyaluran kredit senilai Rp 1,2 triliun dari Bank DKI sangatlah penting. Bahkan jika tidak ada pinjaman dana, maka Taman Impian Jaya Ancol sudah tutup untuk selamanya.
Kredit Rp 1,2 triliun itu belakangan menjadi polemik. Pasalnya, penyaluran dana itu dikaitkan dengan ditetapkannya Ancol sebagai trek Formula E.
Pihak penyelenggara Formula E sudah berjanji tidak akan menggunakan dana publik sama sekali.
Kucuran dana itu diduga merupakan siasat agar Ancol mendapatkan dana untuk pembuatan trek.
Baca Juga: Ketua DPRD DKI Duga Rencana Lokasi Revitalisasi Ancol Sama dengan Trek Formula E
"Tentunya pak, dalam pandemi ini kalau kita enggak meminjam uang, kita enggak meminta PMD (Penyertaan Modal Daerah), kondisi Ancol pasti akan tutup selamanya," ujar Sahrir saat rapat kerja Komisi B DPRD DKI Jakarta, Selasa (28/12/2021).
Terkait dugaan pinjaman itu bakal dipakai untuk pembuatan lintasan Formula E, Sahrir membantahnya.
Dia menyatakan pihaknya sudah membagi tujuan penggunaan yang diterima dan tidak ada rencana menggunakannya untuk Formula E.
"Ancol komitmen tidak mengeluarkan dana untuk Formula E. Kedua, dana untuk formula E dilakukan Jakarta Propertindo. Kita hanya lahan dan sistemnya B to B dan Jakpro menyewa ke kita," jelasnya.
Menurut Sahrir, kondisi kesulitan keuangan dialami oleh banyak taman bermain, tak hanya Ancol. Bahkan, sudah ada tempat yang bangkrut dan harus menjual besi wahananya secara kiloan.
Baca Juga: Pinjaman Rp1,2 Triliun Ancol Diduga Buat Formula E, Ketua DPRD DKI Bakal Lapor Bareskrim
"Dia gak bisa pinjam bank, gak bisa financing, dia tutup selamanya. Banyak yang cerita ke kita kondisi yang sangat menyedihkan seperti itu. Kita Alhamdulilah dapat kolaborasi dengan Bank DKI untuk pinjaman," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Sebelum Terpilih Jadi Ketua Kagama, Basuki Hadimuljono dan Budi Karya Sumadi Bersaing Ketat
-
Liburan Seru di Ancol Saat Nataru: Ini Rekomendasinya!
-
Tebak-tebak Netizen Cocokologi Kode dari Kaesang: Injak Rumput dan Pakai Kaos Nomor Punggung 8,9
-
Heboh! Aksi Jokowi dan Kaesang Main Tamiya Dikaitkan dengan Kasus Formula E Zaman Anies Baswedan
-
Jumlah Pengunjung Wisata Taman Impian Jaya Ancol Menurun, Apa Penyebabnya?
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja