SuaraJakarta.id - BUMD DKI Jakarta, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) menyebutkan tim Formula E Operation (FEO) selaku panitia penyelenggara, secara langsung meninjau persiapan pembangunan sirkuit balap mobil listrik di Ancol, Jakarta Utara.
"Per hari ini, FEO secara langsung sudah melakukan peninjauan progress persiapan dan pelaksanaan pembangunan sirkuit," kata Vice Managing Director Formula E Gunung Kartiko dalam keterangan tertulis, Kamis (10/2/2022).
Gunung menyebut menara pengendali proyek manajemen juga sudah beroperasi sehingga sudah dapat dipantau 24 jam dalam seminggu.
Ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta akan dilaksanakan pada 4 Juni 2022 di Ancol, Jakarta Utara atau tinggal 113 hari dalam hitungan mundur.
Di sisi lain, kata dia, Jakarta E-Prix 2022 juga sudah dianggarkan dalam Rencana Kegiatan dan Anggaran (RKA) Perseroan Tahun buku 2022.
Adapun nilai tender untuk proyek rancang bangun pembangunan lintasan balap formula E dengan harga perkiraan sendiri (HPS) senilai Rp50,15 miliar.
Tender sirkuit Formula E Jakarta di Ancol dimenangkan oleh PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama.
Gunung menjelaskan penentuan pemenang tender adalah peserta yang mampu menyanggupi persyaratan dan kriteria yang ditentukan, melalui proses evaluasi dan klarifikasi serta negosiasi yang dilakukan oleh tim adhoc pembangunan infrastruktur sirkuit, tim konsultan dan tim Formula E.
Ia menyebut seluruh tim dibentuk secara independen sesuai dengan keahlian dan fungsi yang dimiliki untuk menyeimbangkan berbagai kebutuhan pelaksanaan pembangunan infrastruktur lintas balap sirkuit.
Baca Juga: Tender Sirkuit Formula E Dituduh Settingan, Kahmi Jaya Minta PDIP Buktikan
"Sekali lagi kami tekankan tidak ada pemenangan tender terencana, tim adhoc tender, beserta dengan konsultan telah bekerja secara profesional dan menjalankan prinsip tata kelola perusahaan yang baik dan profesional (Good Corporate Governance/GCG)," ucapnya.
Berita Terkait
-
Sempat Gagal, Tender Sirkuit Formula E Akhirnya Selesai, Siapa Penggarap Pemenang Proyek?
-
Direktur Keuangan Jakpro Yuliantina Wangsawiguna Mundur,Wagub Ahmad Riza Patria: Tak Ada Masalah, Kami Siapkan Pengganti
-
Pembangunan Sirkuit Formula E Diragukan Selesai Tepat Waktu, Ini Jawaban Menohok Wagub DKI Jakarta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
7 Merek Sepatu Lari yang Jarang Disorot tapi Nyaman Dipakai & Ramah Kantong
-
Cek Fakta: Tautan Pendaftaran Bantuan Insentif untuk Guru 2026, Ini Faktanya
-
WFH di Jakarta Diperpanjang, Ini 7 Tips Tetap Produktif Saat Hujan
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games
-
Pencinta Basket Wajib Tahu! IBLTV Kini Bisa Dilanggani Langsung Pakai GoPay