SuaraJakarta.id - Elektabilitas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo terus merangkak naik terkait bursa calon presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Ganjar memperoleh 20,5 persen suara.
Elektabilitas Ganjar Pranowo mulai mendekati Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang berada di posisi teratas dengan 26,5 persen. Peringkat ketiga ditempati Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan perolehan 14,2 persen.
Hal ini berdasarkan hasil survei Litbang Kompas yang dirilis, Rabu (23/2/2022). Prosentase elektabilitas itu didapat setelah para responden diberikan pertanyaan, jika Pemilu diselenggarakan pada saat survei dilakukan, siapa yang akan dipilih.
Para responden dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 34 provinsi. Dengan metode ini, pada tingkat kepercayaan 95 persen, margin of error penelitian ± 2,8 persen.
"Elektabilitas Ganjar merangkak naik, mulai dari 7,3 persen pada April 2021, 13,9 persen pada Oktober 2021, dan 20,5 persen pada Januari 2022," tulis hasil survei Litbang Kompas.
Elektabilitas ketiga tokoh tersebut unggul cukup jauh dengan nama-nama lainnya yang turut masuk bursa capres.
Di antaranya, Ketua DPR RI Puan Maharani yang menempati urutan terakhir dari 13 tokoh yang dipilih masyarakat. Persentasenya di bawah Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD.
Berikut elektabilitas 13 tokoh yang masuk bursa capres berdasarkan hasil survei Litbang Kompas:
- Prabowo Subianto (Menteri Pertahanan/Ketua Umum Partai Gerindra): 26,5 persen
- Ganjar Pranowo (Gubernur Jawa Tengah/Politisi PDIP): 20,5 persen
- Anies Baswedan (Gubernur DKI Jakarta): 14,2 persen
- Saniaga Uno (Menparekraf/Politisi Gerindra): 4,9 persen
- Agus Harimurti Yudhoyono (Ketua Umum Partai Demokrat): 3,7 persen
- Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok (Komisaris PT Pertamina/Politisi PDIP): 2,9 persen
- Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat): 2,6 persen
- Tri Rismaharini (Mensos/Politisi PDIP): 2,6 persen
- Jenderal TNI Andika Perkasa (Panglima TNI): 2 persen
- Gatot Nurmantyo (Mantan Panglima TNI): 1,4 persen
- Erick Thohir (Menteri BUMN): 1,1 persen
- Mahfud MD (Menkopolhukam): 1,1 persen
- Puan Maharani (Ketua DPR RI/Politisi PDIP): 0,6 persen
Sementara itu, ada 4,1 persen responden yang menjawab tokoh lainnya dan 11,8 persen responden menjawab tidak ada, tidak tahu, atau rahasia.
Baca Juga: Sindir Anies, Ketua DPRD DKI Jakarta Ungkit Kewajiban Normalisasi Sungai
Survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka terhadap 1.200 responden pada 17-30 Januari 2022 silam.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri