SuaraJakarta.id - Warga RT 012 RW 012 Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, digegerkan dengan ditemukannya seorang pengemudi ojek online (ojol) meninggal di dalam masjid setempat.
Kapolsek Ciracas Kompol Jupriono membenarkan adanya peristiwa itu. Pengemudi ojol itu ditemukan meninggal pada Rabu (9/3/2022) kemarin sekitar pukul 15.52 WIB.
Jupriono mengemukakan, pria itu berinisial AM (41), meninggal akibat sakit. Pekerjaan sehari-sehari adalah security dan pengemudi ojol.
"Tidak ada luka maupun tanda-tanda kekerasan pada tubuhnya," kata Jupriono, dikutip dari Antara, Kamis (10/3/2022).
Jupriono menuturkan, pengemudi ojol yang meninggal itu merupakan warga Kelurahan Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
"Awalnya jenazah AM ditemukan oleh salah satu warga yang sempat mengira sedang tiduran di masjid. Karena curiga, warga kemudian membangunkan AM usai Salat Ashar berjamaah, tapi tidak bangun," jelasnya.
Setelah dipastikan tidak bernyawa lagi, warga kemudian membawa jenazah pengemudi ojol itu ke rumah duka di Srengseng Sawah.
"Setelah diperiksa denyut nadinya, ternyata sudah meninggal dunia," ujar Jupriono.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Klaim Bom Bunuh Diri di Bandara Hang Nadim Batam, Benarkah?
-
7 Tablet Murah untuk Gantikan Buku Catatan di 2026, Cocok untuk Pelajar & Pekerja
-
Imigrasi Pastikan Tetap Hadir Layani Masyarakat Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2026
-
Simak Daftar Pengalihan Arus Jalan Menuju TMII dan Ragunan pada Malam Tahun Baru
-
Cek Fakta: Benarkah Viral 700 Kepala Desa Tertangkap KPK?