SuaraJakarta.id - Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat menangkap seorang publik figur berinisial MF (29). MF diketahui merupakan salah seorang personel anggota band beraliran Jazz.
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Danang Setiyo mengatakan, MF ditangkap karena dugaan penyalahgunaan narkotika jenis ganja.
Saat diamankan, petugas mendapati barang bukti berupa ganja dan obat-obatan psikotropika.
"Kita temuin kita duga ganja dan ada obat-obatan psikotropika," kata Danang, saat dikonfirmasi, Kamis (17/3/2022).
Baca Juga: MF Musisi Grup Band Jazz Ditangkap Terkait Kasus Narkoba Jenis Ganja dan Psikotropika
MF sendiri diamankan pada Kamis (17/3/2022) di sebuah parkiran kafe di daerah Blok M, Jakarta Selatan.
Hingga kini petugas belum dapat memberikan informasi terkait kronologi peristiwa penangkapan dan identitas MF secara rinci.
Danang menyebut, pihaknya masih melakukan pemeriksaan secara intensif.
Diberitakan sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo membenarkan terkait penangkapan seorang publik figur. Pihaknya mengamankan salah seorang personel grup musik Jazz berinisial MF.
"MF (29) merupakan seorang musisi yang tergabung dalam grup band Musik Jazz. Yang bersangkutan diamankan terkait kasus penyalahgunaan narkotika," kata Ady.
Baca Juga: Terlibat Kasus Narkoba, Polres Jakbar Tangkap Seorang Musisi Berinisial MF
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
-
Akankah Netanyahu Ditangkap di Inggris? Pejabat Pemerintah Beri Pernyataan Mengejutkan
-
Eks Menhan Israel Nekat ke AS Meski Diburu ICC atas Kejahatan Perang Gaza
-
Ancaman Penangkapan Bayangi Netanyahu Jika Injakkan Kaki di Inggris
-
Biden Sebut Surat Perintah Penangkapan Netanyahu 'Keterlaluan', Irlandia Berjanji Akan Mencekal
-
Eks Pengguna Ganja Setuju Wacana Pemakai Narkoba Tak Dipenjara, Tapi Ada Syaratnya!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
Terkini
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024
-
Pasangan Dharma - Kun Wardana akan Salurkan Hak Pilih di Jakarta Selatan
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!
-
Persija Kembali Gagal Mainkan Laga Kandang di Jakarta, Bakal Jamu Persik Kediri di Pakasansari
-
Pramono Anung dan Keluarga akan Mencoblos di TPS 046 Cipete Selatan