SuaraJakarta.id - Densus 88 Antiteror Polri mengamankan lima terduga teroris di sejumlah wilayah. Salah satunya warga Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berinisial HP (35).
Dia diamankan di kediamannya pada Selasa (15/3/2022) lalu. Diduga HP berperan sebagai editor video yang terkait dengan jaringan ISIS.
Hingga saat ini, pihak keluarga masih tak percaya HP terlibat dalam kelompok terorisme.
Mereka terkejut lantaran HP dikenal sebagai sosok yang baik. Sehari-harinya, HP berprofesi sebagai pengusaha proyek.
Adik HP berinisial R mengaku, masih syok dengan penangkapan kakaknya oleh Densus 88. Dia dan keluarganya masih tak menyangka bahwa HP terlibat kasus terorisme seperti yang dituduhkan.
"Dia baik banget, semua warga juga tahu kok. Pada kaget lah, keluarga saat ini masih syok," katanya ditemui di kediamannya, Kamis (24/3/2022).
R pun bingung soal dengan tuduhan sang kakak berperan sebagai editor video yang diduga berasal dari jaringan ISIS. Setahunya, sang abang itu gagap teknologi alias gaptek.
"Saya enggak pernah liat dia edit video. Setahu saya malah dia gaptek. Setahu saya sih gaptek, laptopnya pun laptop lama," ungkapnya.
Senada diungkapkan P, ayah dari HP. Hingga saat ini ia masih tak menyangka anak sulungnya itu diamankan Densus 88 diduga terlibat jaringan terorisme.
Meski begitu, dia dan keluarganya pasrah dan menyerahkan semua kepada pihak kepolisian untuk menuntaskan kasus yang menimpa anaknya itu.
"Anak saya tidak saya terlibat teroris, makanya bingung anak saya dibilang terorisme. Tapi kita ikuti hormati hukum aja," paparnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Review 12 Strong: Kisah Heroik Pasukan Khusus AS Pasca Peristiwa 11/09/2001
-
Polres Tangsel Tangguhkan Penahanan Ibu Yani Usai Dua Anaknya Jual Ginjal di Bundaran HI
-
Lagi Hits! 5 Tempat Bukber di Tangsel dengan Suasana Instagramable
-
Cek Fakta: Penghancuran Masjid Tempat Teroris Menyusun Rencana
-
Banjir di Tangsel Belum Surut, Catat Nomor-nomor Penting Ini untuk Kondisi Darurat
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga