SuaraJakarta.id - Polres Metro Jakarta Pusat melakukan pendalaman penyebab kebakaran yang menghanguskan 172 kios Lenggang Jakarta di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Kamis (31/3/2022).
Kepala Sub Bagian Humas Polres Metro Jakarta Pusat, AKP Sam Suharto menjelaskan, pengecekan awal terhadap lokasi kebakaran telah dilakukan oleh unit identifikasi Polres Metro Jakarta Pusat.
"Selanjutnya, akan dilakukan pemeriksaan lebih mendalam dari Puslabfor Mabes Polri untuk mengetahui penyebab kebakaran," kata Sam saat dikonfirmasi, Kamis (31/3).
Sebelumnya, Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Kasudin Gulkarmat) Jakarta Pusat Asril Rizal mengatakan penyebab kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik.
Baca Juga: Aksi Difabel Menjadi Pemadam Kebakaran
"Api diduga muncul dari lapak atau kios sepatu dan tas milik Pak Lubis, kemudian merambat dengan cepat dikarenakan banyak bahan mudah terbakar," kata Asril.
Asril menjelaskan sebanyak 166 kios souvenir atau cendera mata dan 6 kios kuliner hangus akibat kebakaran tersebut.
Kerugian yang ditaksir terhadap kebakaran yang menghanguskan area seluas 600 meter persegi tersebut mencapai Rp 1,2 miliar.
Adapun Lenggang Jakarta merupakan area food court di kawasan Monas yang letaknya berada di Parkir IRTI.
Kios Lenggang Jakarta diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok pada 2015 silam untuk menampung pedagang kecil dan pedagang kaki lima yang dahulu berkeliaran di sekitar Monas.
Baca Juga: Korsleting Listrik Diduga Menjadi Penyebab 172 Kios Lenggang IRTI Monas Terbakar
Berita Terkait
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Libur Lebaran 2025, Monas Jadi Tujuan Wisata Alternatif Warga Jakarta
-
Antisipasi Parkir Sembarangan di Monas: Dishub Siapkan Derek hingga Tangkap Jukir Liar
-
Monas Diserbu! Ribuan Wisatawan Lokal dan Asing Tumpah Ruah di H+4 Lebaran
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot