SuaraJakarta.id - Penjualan tiket Formula E Jakarta akan dimulai pada Mei mendatang. Terkait harga tiket Formula E, nantinya akan ada pengelompokan sesuai dengan fasilitasnya.
Untuk kisaran harga tiket Formula E Jakarta yang dijual, mulai dari Rp 350 ribu hingga jutaan rupiah.
Berita harga tiket Formula E ini merupakan satu dari lima berita SuaraJakarta.id—grup Suara.com—yang paling banyak dibaca, Senin (5/4/2022).
Lainnya ada berita terkait Dea OnlyFans dicecar 12 pertanyaan, lalu menilik hari pertama puasa jemaah Ahmadiyah di Jaksel.
Kemudian, ada berita soal gadis disabilitas terbakar di Kalideres, dan Riza bantah Taufik dicopot dari Wakil Ketua DPRD DKI gegara doakan Anies presiden.
Berikut daftar lima berita SuaraJakarta.id terpopuler selengkapnya:
1. Kembali Diperiksa Polda Metro Jaya, Dea OnlyFans Dicecar 12 Pertanyaan
Dea OnlyFans, tersangka kasus dugaan penyebaran konten pornografi, telah selesai menjalani pemeriksaan tambahan di Polda Metro Jaya, Senin (4/4/2022).
Abdillah, kuasa hukum Dea OnlyFans mengatakan, kliennya dicecar 12 pertanyaan pada pemeriksaan hari ini.
2. Pilu, Gadis Disabilitas Tewas Terbakar Dalam Kamar di Kalideres Jakbar
Kebakaran melalap tiga unit rumah di Jalan Perumahan Citra V blok D5, Kalideres Jakarta Barat. Kebakaran yang terjadi pada Senin (4/4/2022) pagi itu menelan satu korban jiwa.
Kapolsek Kalideres, AKP Syafri Wasdar mengatakan, korban berinisial AL (22). Korban diketahui sebagai wanita yang memiliki kebutuhuan khusus.
3. Riza Bantah Taufik Dicopot dari Wakil Ketua DPRD DKI Gegara Doakan Anies Presiden
Legislator Partai Gerindra, Mohamad Taufik, dicopot dari jabatan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta. Posisi Taufik digantikan Ketua Fraksi Gerindra DPRD DKI, Rani Mauliani.
Isu yang beredar, Taufik dicopot DPD Gerindra DKI Jakarta dari posisi Wakil Ketua DPRD DKI lantaran mendoakan Anies Baswedan sebagai presiden. Rumor ini dibantah Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
4. Menilik Hari Pertama Puasa Jemaah Ahmadiyah di Jaksel, Pernah Dilempari Kotoran Manusia
Hujan yang turun pada sore hari, tidak membuat para jemaah Ahmadiyah patah semangat untuk mempersiapkan takjil atau santapan berbuka puasa bagi para masyarakat sekitar dan para jamaah Masjid Al Mubarak di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Dua meja panjang dipasang. Terlihat berbagai makanan dan minuman diatasnya, mulai dari es buah hingga minuman hangat. Di meja tersebut terlihat tulisan "Kaum Ibu" dan "Kaum Bapak", untuk membedakan antara laki-laki dan perempuan.
5. Tiket Formula E Dijual Mulai Bulan Mei, Harga Termurah Rp 350 Ribu
Ketua Organizing Commitee (OC) Jakarta E-Prix Formula E, Ahmad Sahroni membocorkan rencana penjualan tiket balapan Formula E Jakarta. Ia menyebut agenda pemasaran akan dimulai pada bulan Mei mendatang.
Nantinya, akan dilakukan pengelompokan harga atau klasifikasi tempat duduk sesuai dengan fasilitas.
Berita Terkait
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Bansos di Jakarta Merosot Selama 2 Tahun, Legislator PKS Suhud Curiga Dipolitisir: Masalah Ini Harus Clear!
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting