SuaraJakarta.id - Sempat tertunda, balapan jalanan atau street race bagi pebalap liar di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bakal kembali digelar.
Gelaran street race itu direncanakan akan dilaksanakan pada Ramadhan ini sebagai ajang ngabuburit dan prestasi para pebalap liar.
Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan, AKP Dicky Dwi Sutarman mengatakan, rencana itu mengikuti kebijakan Polda Metro Jaya yang juga akan melaksanakan street race Ramadhan.
"Rencana street race Polda Metro Jaya akan diadakan pada bulan Ramadhan ini," kata Dicky, Rabu (6/4/2022).
Baca Juga: Ceramah Tarawih Singkat Tentang Keutamaan Sabar di Bulan Ramadhan
Dicky menerangkan, rencananya street race tersebut bakal di gelar di Jalan Grand Boulevard, BSD. Nantinya, street race akan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut.
"Rencana akan dilaksanakan tiga hari. Ada kelas mobil dan motor. Saat ini Polres Tangerang Selatan sedang dalam proses perencanaan street race BSD," terangnya.
Untuk waktu pelaksanaanya, Dicky menuturkan, street race akan dilakukan siang hari hingga menjelang buka puasa.
Hal itu agar street race dijadikan ajang ngabuburit bagi para pebalap agar tak melakukan aksinya di jalan lain yang meresahkan masyarakat.
"Pelaksanaannya nanti dimulai pada pukul 14.00-17.30 WIB. Nanti ada waktu istirahat sebelum waktu Ashar sampai dengan selesai salat Ashar," tuturnya.
Baca Juga: Mulai Besok, SMAN 78 Gelar PTM 100 Persen, Ini Jam Belajar Selama Ramadhan
Putra mantan Kapolri Jenderal Sutarman itu menyebut, street race tersebut untuk meminimalisir aksi balap liar yang masih marak di Tangsel.
"Tujuannya untuk meniadakan balap liar dan mengisi kegiatan positif selama bulan suci Ramadhan, mengejar prestasi dalam street race, bukan sensasi," tutupnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Bayar Utang Puasa Sebelum Ramadhan 2025 Datang, Jangan Lalai!
-
Pendidikan Mentereng 3 Anak Shahnaz Haque: dari Dokter hingga Filmmaker
-
Punya Statistik Gila! 3 Pemain Lokal Wajib Starter Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Profil Pruistin Aisha, Anak Syahnaz Haque Tak Gengsi Jadi Tukang Parkir saat Kuliah
-
4 Pemain Timnas Indonesia yang Berpotensi Dicoret Shin Tae-yong saat Lawan Jepang
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Topupgaming.com: Dapatkan Top Up Game Murah dengan Keamanan Terjamin
-
Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum