SuaraJakarta.id - Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan atau Gulkarmat Jakarta Timur mencatat sebanyak 15 kios dan enam rumah toko terbakar yang diduga disebabkan percikan api dari petasan.
"Akibat petasan yang dimainkan oleh anak-anak dan jatuh di sekitar kios sehingga menimbulkan kebakaran," kata Kepala Seksi Operasi Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman, Rabu (6/4/2022) malam.
Dia menjelaskan petugas pemadam kebakaran mendapatkan laporan dari masyarakat sekitar pukul 21.14 WIB terkait kebakaran kios tersebut.
Sebanyak 10 unit mobil pemadam kebakaran dari Gulkarmat Jakarta Timur dibantu dua unit mobil damkar dari Gulkarmat Jakarta Utara kemudian dikerahkan menuju kios tersebut yang berada di Pasar Kayu Tinggi di Jalan Kayu Tinggi RT006/RW03, Cakung Timur.
Baca Juga: Jelang Sahur, 2 Kelompok Remaja Tawuran di Kampung Gedong Jaktim
Tak hanya itu, sebanyak 60 orang personel Damkar dikerahkan untuk memadamkan api melalap kios yang biasanya buka pagi hingga pukul 10.00 WIB itu.
Diduga karena letak kios yang berdekatan pada lahan seluas sekitar 100 meter persegi mempercepat api melalap 15 kios dan enam rumah toko/ruko yang berada di sekitarnya.
Petugas kemudian memadamkan api sekitar pukul 22.00 WIB dan masih dalam proses pendinginan.
Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu karena kios dan ruko dalam keadaan tutup. Namun kerugian diperkirakan mencapai sekitar Rp150 juta. (Antara)
Berita Terkait
-
Aksi Para Relawan Padamkan Api di Redkar Competition
-
Bebas Bersyarat Setelah 2 Tahun Lebih Dipenjara, Ini Awal Mula Kasus Medina Zein
-
Geger Temuan Kerangka Manusia di Gedung Kosong Jaktim, Polisi Duga Korban Tewas Lebih dari 3 Bulan
-
MA Tolak Kasasi Jaksa, Tim Advokasi Fatia-Haris Bilang Begini
-
Kebakaran di Johar Baru: Anak Pemilik Rumah Panik, Bangun Tidur 'Disapa' Ada Api di Plafon
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual