SuaraJakarta.id - Kapal bermuatan cumi-cumi terbakar di dermaga barat Pelabuhan Perikanan Samudra Nizam Zachman, Muar Baru, Jakarta Utara, Sabtu (9/4/2022). Kebakaran kapal itu terjadi pada dini hari tadi sekitar pukul 02.30 WIB.
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, karena penanganan kami cepat dan segera kami evakuasi sehingga api tidak melebar ke mana-mana," kata Kapolsek Kawasan Muara Baru AKP M Debby Tri Andrestian kepada wartawan, Sabtu (9/4).
Debby menambahkan, pihaknya segera melakukan upaya-upaya pencegahan pelebaran kebakaran di tempat kejadian perkara usai menerima laporan dari para anak buah Kapal Motor Rani tersebut.
Ia menyampaikan, proses pemadaman berlangsung kurang lebih selama satu jam.
Baca Juga: Usai Diamuk Massa Gegara Tabrak Lari, Pengemudi Nissan di Pluit Masih Dirawat
"Api padam pukul 03.30 namun untuk pendinginan sekitar 04.30-05.00 pagi itu sudah mulai pendinginan untuk kapalnya," kata Debby.
Personel Polsek Kawasan Muara Baru masih mendalami penyebab kebakaran kapal tersebut.
Debby mengatakan saat ini ada tiga saksi yang diperiksa yakni nakhoda, kapten, dan kepala kamar mesin dari kapal tersebut.
Berdasarkan keterangan sementara, dugaan kebakaran dipicu dari genset yang berada di dalam kamar mesin tersebut menimbulkan percikan api lalu terjadi penyalaan api.
"Penyebab awal kebakaran masih diselidiki dan kerugian belum bisa kami taksir ya, karena belum, kami masih mendalami, memeriksa saksi-saksi, termasuk dari pemilik kapal itu," katanya. [ANTARA]
Baca Juga: Pengaspalan Sepekan Lagi Rampung, Pembangunan Trek Formula E Diklaim Tercepat di Dunia Dalam 60 Hari
Berita Terkait
-
Dicecar Soal Rencana Pindahkan Balai Kota ke Jakarta Utara, RK: Kalau Ada yang Tertawakan Imajinasi, Lihat IKN
-
Hanya 19 Hari! Warga Jakarta Utara 'Sulap' Jembatan Kayu Jadi Besi dari Uang Patungan
-
Gak Pakai Duit Negara, Ini Dia Jembatan IJo yang Dibangun dari Hasil Patungan Warga
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja