SuaraJakarta.id - Sebuah mobil minibus jenis Suzuki Carry terbakar saat melintas di Tol Jakarta-Merak Km 32, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu (9/4/2022) pagi.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.
Munir mengugkapkan, mobil tersebut melaju dari arah Jakarta-Merak.
"Tim Damkar berhasil padamkan api sekitar satu jam di lokasi," katanya.
Baca Juga: Jadwal Salat dan Jadwal Buka Puasa Kabupaten Tangerang Sabtu 9 April 2022
Ia menjelaskan penyebab terbakarnya mobil tersebut diduga akibat adanya arus pendek atau korsleting listrik di dalam kendaraan itu.
"Sumber api dari percikan kelistrikan mobil. Kebetulan juga mobil bermuatan solar menggunakan jerigen mengakibatkan api cepat membesar," ujarnya.
Ia mengungkapkan, dalam penanganan itu tim pemadam kebakaran dari BPBD Kabupaten Tangerang menerjunkan satu unit mobil pompa dengan lima orang personil untuk memadamkan api yang membakar mobil tersebut.
"Untuk penanganan, tim Damkar Pos Balaraja BPBD Kabupaten Tangerang menerjunkan 1 unit mobil Damkar dan 5 personil," ungkapnya.
Ia juga menyebutkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian materi diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.
Baca Juga: Kapal Muatan Cumi-Cumi Terbakar di Muara Baru, Diduga dari Genset
"Kalau kerugian ditaksir puluhan juta rupiah," kata dia.
Berita Terkait
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
-
Said Didu Tolak Mediasi dengan Apdesi: Apanya yang Dimediasi
-
Bakal Cabut Laporan, Apdesi Siap Selesaikan Perkara Said Didu Lewat Jalur Musyawarah
-
Sosok Kades Pelapor Said Didu Dikuliti Netizen, Disebut Pernah Dilaporkan Dugaan Penyelewengan Dana Desa
-
Ini Sejumlah Bahaya yang Mengintai Jika Lakukan Modifikasi Lampu Mobil
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja
-
Gelar Ziarah dan Tabur Bunga, Pemkab Kediri Ajak Warga Teladani Sikap Kepahlawanan