SuaraJakarta.id - Polsek Palmerah mengamankan sedikitnya sembilan orang yang akan melakukan aksi demo 11 April di depan gedung DPR RI, Senin (11/4/2022). Mereka terjaring di Traffic Light Slipi saat hendak menuju gedung Parlemen.
Kapolsek Palmerah, AKP Dodi Abdulrohim mengatakan, dari sembilan orang yang saat ini diamankan diduga sebagai penyusup dalam aksi demonstrasi tersebut.
"Iya, diduga sebagi penyusup. Di kami, di Polsek Palmerah ada 9 orang, di Polres Jakbar lebih banyak," ujarnya saat di temui, di Slipi, Jakarta Barat, Senin (11/4/2022).
Dodi merinci, dari sembilan orang yang diamankan, dua di antaranya masih berusia di bawah umur.
Mereka juga berdomisili dari luar Jakarta dan dari luar elemen mahasiswa.
"Ada dua yang di bawah umur, sisanya dewasa. KTP mereka juga dari luar daerah. Ada yang dari Serang, Ciamis, Purwakarta, Garut," ungkapnya.
Dodi menjelaskan, kesembilan orang ini akan dipulangkan setelah demonstrasi selesai. Ia menekankan massa yang diamankan pihaknya merupakan bagian dari langkah preventif.
"Kita amankan, nanti kita data, setelah demo selesai kita pulangkan. Intinya sebagai upaya preventif aja," ungkapnya.
Pantauan Suara.com di sekitar Traffic Light Slipi, massa aksi yang berjalan ke arah gedung DPR RI memang cukup banyak. Mereka terpantau berjalan secara bergerombol sebanyak 5-7 orang.
Baca Juga: Demo 11 April di Gedung DPR Diwarnai Lemparan Batu, Polisi Tembakkan Gas Air Mata ke Perusuh
Terpantau juga massa banyak berdatangan dari arah Benhil, mereka berjalan melewati jembatan layang mengarah ke gedung DPR RI.
Banyak dari mereka yang masih di bawah umur, seperti pelajar. Tak jarang dari mereka juga masih mengenakan celana seragam berwarna putih.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Keunggulan Sepatu Lari Mills untuk Latihan Nyaman dengan Standar Timnas
-
7 Merek Sepatu Lari yang Jarang Disorot tapi Nyaman Dipakai & Ramah Kantong
-
Cek Fakta: Tautan Pendaftaran Bantuan Insentif untuk Guru 2026, Ini Faktanya
-
WFH di Jakarta Diperpanjang, Ini 7 Tips Tetap Produktif Saat Hujan
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games