SuaraJakarta.id - Sehari sebelum aksi 11 April 2022, mahasiswa yang tergabung dalam BEM SI mengumumkan fokus menggelar aksi di depan Gedung Kompleks Parlemen DPR di Jalan Gatot Subroto, Jakarta. Namun sekira pukul 14.30 WIB, sejumlah elemen masyarakat bersama mahasiswa berbelok ke arah Istana Negara.
Sebelum mengarah ke Istana Negara di Jalan Medan Merdeka Barat, pengunjuk rasa berkumpul di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat. Pun elemen masyarakat dan mahasiswa yang datang ke lokasi semakin banyak.
Tak disangka petugas kepolisian, sekira pukul 14.30 WIB, massa mendadak mendekat ke arah Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Barat.
Lantaran itu, petugas kepolisian yang baru mensterilkan jalan terlihat panik. Pasalnya, jalan tersebut belum ditutup seluruhnya. Akhirnya, polisi berlarian langsung memasang kawat berduri dan memasang barikade di sepanjang jalan.
Baca Juga: Geruduk Gedung Sate dan DPRD Jabar, Mahasiswa di Bandung Bakar Ban dan Teriakan Revolusi
Petugas yang berpakaian lengkap anti huru-hara langsung berbaris membuat barikade. Tak hanya itu, mobil komando serta barikade besi juga langsung disiagakan.
Massa aksi yang bergerak menuju arah Istana Negara pun berhenti tepat di depan kawat berduri setelah melihat pergerakan tersebut. Mereka kemudian menyoraki kepolisian yang melarang untuk mendekat ke istana.
"Istana negara istana rakyat, istana masyarakat. Jangan halangi kami," kata salah satu orator, Senin (11/4/2022).
Orator lainnya yang baru datang meminta agar massa aksi tetap semangat meski sedang berpuasa.
"Puasa bukan alasan untuk malas-malasan. Kita harus lebih semangat lagi," katanya.
Baca Juga: Polisi Amankan 2 Orang Bawa Sajam, Diduga Hendak Nyusup ke Demo Mahasiswa di Depan DPR
Berita Terkait
-
Beredar Hoaks Kampanye Gambar Anggota TNI Diikat Polisi, Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Lapor Polda
-
Gak Ada Otak! Nyetir Mobil sambil 'Anu' Dikemut Cewek, Mahasiswa di Sleman Tabrak Pria Difabel hingga Tewas
-
Penyebab Kecelakaan Maut Tol Cipularang Kombinasi dari Berbagai Faktor, Begini Penjelasan Korlantas
-
Viral Foto Ivan Sugianto Duduki Kursi Polrestabes Surabaya, Sudah Akuisisi Kepolisian?
-
Nenek 79 Tahun Digiring Polisi Bersenjata Setelah Menolak Membayar Sandwich Tuna di Pesawat
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Ini Alasan Pemerintahan Prabowo Belum Gaspol Bangun Infrastruktur
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
-
Lapor Mas Wapres ala Gibran: Kebijakan Strategis atau Populis?
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual