SuaraJakarta.id - Polisi kembali membuka arus lalu lintas di kawasan Monumen Nasional/Monas, Jakarta Pusat menyusul berakhirnya demonstrasi beberapa elemen masyarakat, Senin (11/4/2022).
Sejumlah kendaraan melintas dari Jalan Medan Merdeka Selatan menuju Jalan Budi Kemuliaan, Jakarta Pusat, yang semula ditutup, kemudian dibuka kembali sejak pukul 16.30 WIB.
Pembukaan arus lalu lintas secara bertahap itu berbarengan dengan mulai berkurangnya konsentrasi massa unjuk rasa di kawasan Monas.
Kepadatan kendaraan terpantau di Jalan Medan Merdeka Selatan dan bergerak perlahan di antaranya menuju Jalan Budi Kemuliaan dan Jalan Agus Salim.
Baca Juga: TransJakarta Setop Sementara Empat Rute Layanan yang Lewati DPR
Apalagi di kawasan Monas kemudian diguyur hujan lebat sehingga memperlambat laju kendaraan.
Berkurangnya massa di Monas juga sejalan dengan imbauan dari Polda Metro Jaya yang sebelumnya menginformasikan bahwa aksi unjuk rasa diperbolehkan hingga pukul 18.00 WIB.
Selain karena hujan lebat dan batas waktu yang diperbolehkan, aksi unjuk rasa selesai sebelum jam 18.00 WIB juga karena berbarengan dengan waktu berbuka puasa.
Adapun massa yang berunjuk rasa berasal dari buruh, mahasiswa hingga ibu-ibu.
Mereka mengajukan sejumlah tuntutan di antaranya Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia atau BEM SI yang beberapa di antaranya meminta kestabilan dan ketersediaan bahan pokok di masyarakat.
Baca Juga: Usai Demo Ricuh, Wakapolda Instruksikan Buka Jalur Tol Depan Gedung DPR RI
Kemudian, mengusut tuntas mafia minyak goreng dan mengevaluasi kinerja menteri terkait hingga menyelesaikan konflik agraria yang terjadi di Indonesia. (Antara)
Berita Terkait
-
Gerebek Markas Geng Tawuran di Kemayoran, Polisi Sita Celurit hingga Stick Golf
-
Hingga H-2 Lebaran, Volume Kendaraan yang Melintas Tol Cipali Tercatat 5.000 per Jam
-
Komdigi Jamin Jaringan Internet di Area Arus Mudik Stabil Selama Lebaran, Rata-rata 30-50 Mbps
-
Hasto Jadi Tersangka, Febri Diansyah Diperiksa KPK! Ada Apa dengan Kasus Harun Masiku?
-
21 Remaja Diciduk Polisi di Jakarta Pusat saat Konvoi, Petasan Hingga Bendera Kelompok Disita
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Omzet UMKM di Jakarta Justru Menurun Jelang Lebaran, Ini Penyebabnya
-
Termasuk Pedagang Taman, Rano Karno Targetkan 500 Ribu Lapangan Kerja Baru di Jakarta
-
Rano Karno Sebut 6 Taman di Jakarta Bakal Buka 24 Jam, Ini Daftarnya
-
Pertama Kali Nonton Tarian Air Mancur di Monas, Rano Karno: Biasanya Saya yang Nari
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu