SuaraJakarta.id - Puluhan rumah ludes dilalap api dalam kebakaran di Cipinang Besar Utara, Jakarta Timur, Minggu (24/4/2022). Tepatnya di Pasar Gembrong, Jaktim.
Ketua RT 06/ 01 Cipinang Besar Utara, Sugiharto mengatakan, sedikitnya ada 90 rumah hangus terbakar. Ditambah dengan 20 toko yang mayoritas toko mainan.
"Ada 90 rumah, kemudian ada 20 toko mainan yang ikut hangus terbakar,” katanya di lokasi, Senin (25/4/2022) dinihari.
Sugiharto mengatakan, dugaan awal kebakaran di Pasar Gembrong lantaran korsleting listrik di salah satu rumah warga.
"Dugaannya korsleting listrik," ungkapnya singkat.
Hingga berita ini dimuat petugas pemadam kebakaran masih berjibaku menjinakkan api.
Kondisi terkini di lokasi kebakaran Pasar Gembrong, api sudah tidak berkobar besar, namun masih menyala.
Diberitakan sebelumnya, kebakaran melanda wilayah Pasar Gembrong RT 04/01, Cipinang, Jakarta Timur. Kebakaran terjadi pada Minggu (24/4/2022) sekitar pukul 21.36 WIB.
Kasie Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot mengatakatan objek yang terbakar merupakan rumah tinggal.
Baca Juga: Kebakaran Pasar Gembrong Jaktim Belum Padam, Underpass Jalan Basuki Rahmat Ditutup
"Objek terbakar rumah," katanya saat dikonfirmasi di Jakarta.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya