SuaraJakarta.id - Pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, kembali membuka tempat wisata tersebut mulai tanggal 30 April hingga 8 Mei 2022 meski beberapa bagian masih dilakukan renovasi.
Direktur Eksekutif TMII I Gusti Putu Ngurah Sedana mengatakan pembukaan TMII itu dalam rangka menyambut libur Lebaran 1443 Hijriah.
Sedana mengatakan TMII sebelumnya ditutup sejak 11-29 April 2022 untuk renovasi.
"Jadi ada kurang lebih sekitar 11 wahana yang kita buka dalam rangka menyambut libur Lebaran yang dimulai dari tanggal 30 April sampai 8 Mei 2022," kata I Gusti Putu Ngurah Sedana, Kamis (28/4/2022).
Baca Juga: Jaga Kebersihan Jakarta Saat Libur Lebaran, DLH Terjunkan 2.500 Petugas
Sedana mengatakan wahana yang dibuka di TMII antara lain Taman Burung, Dunia Air Tawar, Museum Komodo, SkyWorld, Anjungan Daerah, Taman Legenda, hingga Istana Anak-anak.
"Istana Anak kita buka karena sudah satu tahun tutup, kita rencanakan buka kembali," ujar Sedana.
Sedana mengatakan untuk kapasitas pengunjung juga dibatasi hanya 25 persen atau sekitar 15 ribu orang karena masih dalam tahap renovasi.
"Untuk jam operasi dari jam 06.00 WIB sampai 17.00 WIB," tutur Sedana.
Lebih lanjut, dia mengatakan pengunjung dapat masuk melalui Pintu 3 dan 4 karena akses utama TMII di Pintu 1 masih dalam tahap renovasi.
Baca Juga: Pemesanan Kamar Hotel Daerah Wisata di Aceh Meningkat
"Pintu 1 ditutup karena masih dalam perbaikan," kata Sedana, dikutip dari Antara.
Berita Terkait
-
Tips Mengembalikan Semangat Bekerja Usai Libur Lebaran
-
7 Cara Segarkan Wajah Usai Kelelahan Mudik, Siap Balik Kerja dengan Kulit Glowing
-
Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Ratusan ASN Pemprov DKI Absen Tanpa Keterangan
-
Hitung-hitungan Gaji Lucky Hakim, Bupati Indramayu Keciduk Liburan ke Jepang Tanpa Izin
-
Harga Tiket Taman Mini Terbaru Musim Liburan 2025 dan Cara Pesannya
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Halal Bihalal Berujung 'Sidang', Gubernur Pramono Tanya Biang Kerok Performa Persija Jeblok
-
Janji Tinggal Janji? Warga Kampung Bayam Gigit Jari, Kunci KSB dari Gubernur Pramono Cuma Simbolis!
-
Banten-Jakarta Berbagi Macet hingga Banjir, Andra Soni Cs Temui Pramono Anung di Balai Kota
-
Bank Mandiri Percepat Sinergi Bisnis dengan Kopra Supplier Financing: Arus Kas Makin Efisien
-
Tiga Kali Bobol! Sistem IT Bank DKI Lemah, Gubernur Ancam Gandeng Lembaga Audit Internasional!