SuaraJakarta.id - Ada yang unik di Pos Pantau Lebaran di Exit Tol Bitung, Curug, Kabupaten Tangerang. Pihak kepolisian menyediakan pom mini khusus pengisian bensin gratis bagi para pemudik.
Kepala Pos Pantau Lebaran, Iptu Hery Sulistiyono mengatakan, pom bensin mini itu sengaja diadakan sebagai fasilitas membantu pemudik yang kehabisan bensin saat melintas di Exit Tol Bitung.
"Pom bensin ini salah satu inovasi dari tim Satlantas Polres Tangsel selain mengamankan jalur pemudik, kami juga bantu jika ada pemudik motor yang kehabisan bensin bisa langsung mengisi bensin secara gratis," katanya ditemui Jumat (29/4/2022).
Hery menerangkan pada pom bensin mini itu tersedia 30 liter bahan bakar minyak berupa Pertalite. Para pemudik, kata Hery, bisa mengisi bahan bakar sesuai kebutuhan.
Baca Juga: Volume Kendaraan di Pantura Melonjak 150 Persen, Polisi Pastikan Tak Ada Kemacetan
"Disediakan 30 liter, akan ada selama periode arus mudik. Kalau habis akan kita isi lagi," terang Hery.
Menurutnya, saat ini bensin pada pom mini itu masih tersedia. Baru ada sejumlah pemudik motor yang mendapat fasilitas bensin gratis itu.
Sementara itu, Hery menyebut, dalam mengamankan arus lalu lintas di pos Exit Tol Bitung ada sekira 20 anggota yang diterjunkan.
Mereka dibagi dua shift dalam bertugas. Masing-masing bertugas 1x24 jam secara bergantian.
"Pengamanan arus mudik Lebaran ini kami fokuskan keamanan, ketertiban lancar berlalu lintas. Kalau terjadi kemacetan akan kita atur, seperti penutupan jalan putar balik dan mengurai kemacetan di tol arah ke Merak," pungkasnya.
Baca Juga: Kata-kata Kreatif hingga Nyeleneh Takut Ditanya Kawin Nempel di Motor Pemudik
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
-
Belum Ada Pasal Tipikor Perkara Pagar Laut, Kejagung Kembalikan Berkas Arsin Cs ke Bareskrim
-
Pemudik Sepeda Motor Maki Naik Tahun Ini, Menhub Ungkap Alasannya
-
Jumlah Pemudik Turun Tahun Ini, Imbas Daya Beli?
-
Sepi Pemudik, Konsumsi BBM Alami Penurunan Selama Mudik Lebaran
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu