SuaraJakarta.id - Kasus perseteruan antara pengemudi Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Yaris di gerbang Tol Tomang, Jakarta Barat, berujung damai. Keputusan ini diambil setelah keduanya dipertemukan oleh penyidik di Polda Metro Jaya.
Pengemudi Pajero bernama Wiliam menyebut dirinya telah bersepakat berdamai dengan pengemudi Yaris bernama Yohanes.
"Saya Wiliam saya terima kasih pada Polda Metro Jaya karena telah membantu saya dengan cepat berdamai dengan saudara Yohanes," kata Wiliam di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (23/5/2022).
Kuasa hukum Wiliam, Michael R Pardede menyebut Yohanes juga telah mencabut laporan atas kasus ini. Hal ini diklaim berdasar keputusan dari kedua belah pihak.
"Kita menghormati kepolisan Polda Metro Jaya yang telah membantu dan menghasilkan hasil yang terang-benderang dan berdamai. Ini disepakati oleh kedua belah pihak oleh pelapor dan terlapor dengan lapang dada dan kami menghormati restoratif justice," ujar Michael.
Ugal-ugalan
Aksi pengemudi Mitsubishi Pajero Sport ugal-ugalan di Tol Tomang hingga terlibat perkelahian dengan pengemudi Toyota Yaris ini sebelumnya terekam kamera hingga videonya viral di media sosial.
Video tersebut salah satunya diunggah oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni lewat akun Instagram @ahmadsahroni88.
Dalam keterangannya, pengemudi Pajero dijelaskan sempat melakukan aksi kejar-kejaran dengan pengemudi Toyota Alphard.
Baca Juga: Akhirnya Terungkap, Pengemudi Pajero yang Ugal-ugalan di Tol Ternyata Pakai Mobil Perusahaan
"Pajero udah ugal-ugalan tuh di jalan tol dari Kebon Jeruk arah ke Tomang, kejar-kerjaran sama Alphard. Sampai pintu tol Pajero motong Yaris. Nah Yaris-nya nggak ngasih sampai nekuk spion, pokoknya mepet-mepetan deh sampai depan pintu tol," tulis @ahmadsahroni88 seperti dikutip Suara.com, Minggu (22/5/2022).
Dalam video tersebut terlihat pengemudi Pajero menggunakan pakaian kemeja biru muda dan kacamata hitam. Dia tampak mengangkat kerah pakaian pengemudi Yaris hingga melakukan penamparan.
"Emang arogan banget," ungkap cray rich Tanjung Priok tersebut.
Atas kejadian tersebut, pengemudi Yaris yang belakangan diketahui bernama Yohanes melaporkan kasus ini ke Polda Metro Jaya. Dari penyelidikan awal diketahui bahwa mobil Pajero yang dikemudikan Wiliam atas nama kepemilikan PT M.
Berita Terkait
-
Viral Cekcok Pengemudi Pajero vs Yaris di Gerbang Tol Tomang, Polres Jakbar: Ditangani Polda
-
Viral Ugal-ugalan hingga Toyor Pengemudi Yaris di Tol, Sopir Pajero Arogan Resmi Dilaporkan Korban ke Polda Metro
-
Ugal-ugalan hingga Tampar Orang, Pengemudi Pajero yang Arogan di Tol Ternyata Pakai Mobil Perusahaan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Wangi Tahan Lama Tanpa Iritasi: Tren Baru Deterjen untuk Kulit Sensitif
-
Cek Fakta: Viral Klaim Bom Bunuh Diri di Bandara Hang Nadim Batam, Benarkah?
-
7 Tablet Murah untuk Gantikan Buku Catatan di 2026, Cocok untuk Pelajar & Pekerja
-
Imigrasi Pastikan Tetap Hadir Layani Masyarakat Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2026
-
Simak Daftar Pengalihan Arus Jalan Menuju TMII dan Ragunan pada Malam Tahun Baru