SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya mengisyaratkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menonton langsung ajang Formula E Jakarta di Ancol, pada Sabtu (4/6/2022) mendatang.
Hal itu disampaikan Kepala Biro Operasional Polda Metro Jaya Kombes Marsudianto usai mengunjungi venue Formula E Jakarta, Senin (30/5/2022).
Marsudianto mengatakan, tinjauan itu salah satunya untuk persiapan pengamanan Presiden Jokowi saat menonton langsung balapan mobil listrik itu.
"Insya Allah hadir (presiden), dari Paspampres juga sudah ada yang melakukan pengecekan di sini, nanti akan disiapkan di sini VIP," kata Marsudianto kepada wartawan.
Marsudianto mengungkapkan peninjauan itu juga melibatkan anggota TNI, khususnya Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) untuk mengecek situasi di sekitar Sirkuit Internasional Formula E Jakarta kawasan Taman Impian Jaya Ancol tersebut.
"Keterlibatan dari TNI nanti untuk pengamanan presiden saja," ujar Marsudiyanto.
Sebelumnya, Polda Metro Jaya menyatakan akan memberikan pengamanan maksimal terkait penyelenggaraan ajang balapan Formula E yang akan diadakan pada 4 Juni 2022.
"Tentu kita akan memberikan pengamanan maksimal karena kegiatan ini berdasarkan data yang kita terima dari panitia dan rapat koordinasi yang kita lakukan penonton cukup banyak," tutur Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.
Baca Juga: Atap Tribun Penonton Ambruk, Kenneth PDIP: Lebih Baik Formula E Diundur Bulan Oktober
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya
-
Waspada Tanah Longsor Januari 2026, Ini Daftar Kecamatan Rawan di DKI Jakarta
-
Cek Fakta: Benarkah Video Mobil Tersambar Petir di Jalan Tol?
-
Duel Kopi Sachet Indomaret: Good Day vs Kapal Api, Mana Paling 'Nendang'?