SuaraJakarta.id - Sebanyak 1.700 personel disiapkan Polda Metro Jaya untuk mengamankan ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta yang akan dihadiri Presiden Joko Widodo (Jokowi), Sabtu (4/6/2022) mendatang.
Kepala Biro Operasional Polda Metro Jaya Kombes Marsudianto mengatakan nantinya personel Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan mengatur truk trailer yang memang setiap hari mengaspal di jalanan Jakarta Utara, agar berhenti sejenak hingga presiden meninggalkan lokasi.
"Satu jam sebelum presiden hadir, nantinya kendaraan-kendaraan besar, terutama kontainer, akan kami hentikan sampai presiden selesai kegiatan, dari situ baru kita buka kembali, untuk sementara saja," ujar Marsudianto usai mengunjungi venue Formula E Jakarta, Senin (30/5/2022).
Dalam peninjauan turut hadir Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo dan Direktur Intel dan Keamanan Polda Metro Jaya Kombes Umar Effendi.
Baca Juga: Polda Metro Jaya Isyaratkan Jokowi Hadir Nonton Langsung Formula E Jakarta
Polisi juga tampak berkoordinasi dengan panitia penyelenggara untuk memastikan semua yang diperlukan terkait pengamanan lokasi telah siap.
Dipastikan, polisi hanya akan melakukan pengamanan di ring dua, bukan di dalam sirkuit, karena sudah ada satpam yang sudah disiapkan dari Security Group Artha (SGA).
Sedangkan di ring satu, yakni area dalam JIEC Ancol, nanti juga ada keterlibatan dari TNI, khususnya Pasukan Pengaman Presiden.
Jokowi Hadir
Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya mengisyaratkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menonton langsung ajang Formula E Jakarta di Ancol, pada Sabtu (4/6/2022) mendatang.
Baca Juga: Atap Tribun Penonton Ambruk, Kenneth PDIP: Lebih Baik Formula E Diundur Bulan Oktober
Hal itu disampaikan Kepala Biro Operasional Polda Metro Jaya Kombes Marsudianto usai mengunjungi venue Formula E Jakarta, Senin (30/5/2022).
Marsudianto mengatakan, tinjauan itu salah satunya untuk persiapan pengamanan Presiden Jokowi saat menonton langsung balapan mobil listrik itu.
"Insya Allah hadir (presiden), dari Paspampres juga sudah ada yang melakukan pengecekan di sini, nanti akan disiapkan di sini VIP," kata Marsudianto kepada wartawan.
Marsudianto mengungkapkan peninjauan itu juga melibatkan anggota TNI, khususnya Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) untuk mengecek situasi di sekitar Sirkuit Internasional Formula E Jakarta kawasan Taman Impian Jaya Ancol tersebut.
"Keterlibatan dari TNI nanti untuk pengamanan presiden saja," ujar Marsudianto.
Berita Terkait
-
Prabowo Bertemu Raja Charles III, Netizen Sadar Jokowi Tak Pernah ke Istana Buckingham: Nggak Bisa Bahasa Inggris?
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Bukan Mantan Presiden, Faisal Assegaf Sebut Peran Jokowi Saat Ini Adalah Makelar Pilkada
-
Kronologi Penipuan Borrower KoinWorks yang Menyebabkan Kerugian Capai Rp 365 Miliar
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja