SuaraJakarta.id - Pembalap keturunan Indonesia, Nyck De Vries mengaku antusias bisa tampil balapan di Formula E Jakarta pada, Sabtu (4/6/2022) lusa. Ia mengaku sudah mempelajari Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol.
Pembalap dari tim Mercedes EQ ini pun optimistis bisa melaju kencang dan memenangkan balapan Formula E Jakarta.
Hal itu disampaikan Nyck saat acara meet and greet bersama pembalap Formula E di Monas, Jakarta Pusat, Kamis (2/6/2022).
"Akhirnya balapan ini bisa terwujud setelah menunggu lama, saya sudah melihat desain sirkuit dan saya yakin bisa melajau cepat. Balapan akan berjalan sangat menarik dan saya ingin idak akan mengecewakan anda semua," ujarnya.
Nyck mengaku mendapatkan sambutan hangat setibanya di Jakarta jelang balapan. Karena memiliki darah keturunan Indonesia, Nyck juga mendapatkan banyak dukungan masyarakat setempat.
Ia mengaku sangat senang bisa menjalani balapan di Jakarta yang juga merupakan kampung halamannya. Namun, Nyck mengaku terbebani karena banyaknya dukungan yang ia terima.
"Sejujurnya saya agak terbebani dengan harapan masyarakat di Indonesia," ujar Nyck.
Kendati demikian, ia mengaku juga termotivasi dengan dukungan masyarakat Indonesia itu. Ia ingin tampil maksimal dan tidak mengecewakan pendukungnya.
"Tapi saya akan berusaha maksimal membuat kalian semua bangga. Saya berharap bisa menghabiskan waktu lebih lama di Indonesia di masa depan," pungkas Nyck De Vries.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
Terkini
-
4 OPD Berganti Nama, Mas Dhito Siapkan Pengisian Kekosongan Kepala Dinas
-
HIPMI Jaya Gelar Rakerda, Perkuat Sinergi Pengusaha Muda Dukung Pembangunan Jakarta
-
7 Rekomendasi Parfum Dewasa dengan Aroma Bayi yang Lembut dan Tahan Lama
-
Rahasia Manfaat Air Mawar Viva Tetap Jadi Pilihan Wanita Indonesia dari Berbagai Generasi
-
6 Rangkaian Produk Mustika Ratu untuk Aktivitas Outdoor Seharian