SuaraJakarta.id - Sebuah mobil Mitsubisi Xpander yang dikendarai seorang perempuan berinisial SSA (28) terlibat kecelakaan. Pengendara tersebut menabrak setidaknya tiga sepeda motor yang terparkir hingga gerobak pecel ayam dan lapak pedagang durian di Jalan Percetakan Negara, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, pada Sabtu (18/6/2022) sekitar pukul 03.30 WIB.
Dilaporkan kecelakaan mengakibatkan lima orang mengalami luka-luka, hingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.
Video detik-detik setelah kecelakaan viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram @merekamjakarta. Terlihat lapak pecel ayam dan durian dalam keadaan berantakan. Sejumlah dagangan dan peralatan berceceran.
Ada juga sepeda motor yang terjungkal terjatuh.
Terpisah Kasatlantas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Purwanta ketika dikonfirmasi Suara.com membenarkan peristiwa tersebut.
Dia menjelaskan kecelakaan terjadi saat mobil yang dikendarai SSA melintas dari arah Timur ke Barat di Jalan Percetakan Negara. Namun saat tiba di halte Rawasari Mas, pengemudi kehilangan kendali dan oleng ke kiri.
"(Kemudian) menabrak tiga kendaraan sepeda motor yang sedang parkir, gerobak pecel lele, PKL buah durian dan lima orang yang sedang duduk dipinggir jalan tersebut," kata Purwanto saat dihubungi Suara.com, Sabtu (18/6/2022).
Kecelakaan mengakibatkan lima orang mengalami luka-luka, hingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.
Para korban mengalami luka seperti di bagian kepala, kaki patah hingga lebam di bagian tubuhnya. Kekinian peristiwa kecelakaan ini masih dalam proses pendalaman pihak kepolisian.
Baca Juga: Pekerja Tersedot Mesin Penghancur Sisa Barang Pabrik, Diselamatkan Respons Cekata Temannya
Berita Terkait
-
Viral Aksi Balap Liar di Jember Berakibat Kecelakaan Beruntun
-
Pekerja Tersedot Mesin Penghancur Sisa Barang Pabrik, Diselamatkan Respons Cekata Temannya
-
Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik Batal Gegara Ditolak Pemerintah Pusat, Biayanya Terlalu Mahal
-
Bocah 5 Tahun Tewas Terlindas di Pancoran, Polisi Tetapkan Sopir Honda Jazz Jadi Tersangka
-
Jadi Tersangka, Pengemudi Honda Jazz yang Tabrak Motor Hingga Tewaskan Bocah 5 Tahun Sudah Ditahan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!