SuaraJakarta.id - Aktris senior Widyawati melayat mendiang sang sahabat, Rima Melati, di Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (23/6/2022) malam.
Diketahui, aktris Rima Melati meninggal dunia pada Kamis sore sekitar pukul 15.14 WIB di RSPAD.
Widyawati mengatakan, mendiang Rima Melati sempat rutin menjalani cuci darah saat dirawat secara intensif.
Ia menceritakan sang sahabat sejak dirawat intensif memang hanya bisa berbaring dan tidak bisa melakukan kegiatan seperti halnya orang normal.
Baca Juga: Tangis Widyawati Pecah Ceritakan Detik-Detik Meninggalnya Rima Melati
Widyawati pun mengaku ia tidak dapat menengok Rima dalam dua pekan terakhir karena terhalang kesibukan syuting.
Namun, ia selalu mendapatkan kabar-kabar soal Rima dari anaknya, Aditya Tumbuan.
"Saya cuma tolong update mengenai mama. Itu Aditya pasti WhatsApp mama begini, mama begini, Adit bilang mama mau dipindahkan ke ruang biasa, sudah setiap hari cuci darah," kata Widyawati saat ditemui di Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Subroto, Kamis malam.
Selain itu, istri dari mendiang Sophan Sophian itu menuturkan bahwa sebelum menghembuskan nafas terakhir, Rima Melati sempat dipompa jantungnya.
Keluarga Rima pun segera mengabari Widyawati usai Rima Melati tutup usia dengan kondisi tenang.
Baca Juga: Deretan Film Populer Rima Melati, Aktris Senior yang Tutup Usia
Aktris senior Rima Melati menutup usianya dengan tenang setelah beberapa waktu menerima perawatan medis di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto.
Sang bintang menghembuskan nafas terakhirnya di usia 84 tahun, dua bulan sebelum hari kelahirannya di Agustus nanti.
Kabar duka tersebut dipastikan dari unggahan instagram stories menantunya @marisa_tumbuan.
"Telah berpulang dengan tenang ke pangkuan Tuhan Yang Maha Esa, Ibu Rima Melati, ibunda/mertua terkasih dari Aditya Bimasakti dan Marisa Tumbuan, pada hari ini Kamis 23 Juni 2022 pada pukul 15.14 WIB di RSPAD Jakarta Pusat. Mohon doanya dan mohon dimaafkan semua kesalahan beliau. Tuhan memberkati kita semua. Amin," kata Marisa dalam unggahan media sosialnya. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
Link DANA Kaget Aktif, Rezeki Nomplok Digital Cuma Sekali Klik di Sini
-
5 Link Saldo Dana Kaget Ratusan Ribu Bisa Anda Klaim Saat Ini
-
17 Anggota GRIB Jaya Tangsel yang Duduki Lahan BMKG Diamankan Polda Metro Jaya
-
7 Link DANA Kaget Hari Ini Terbaru, Segera Klaim Jangan Sampai Kehabisan!
-
Bangunan Diduga Milik GRIB Jaya di Lahan BMKG Disewakan Lagi Puluhan Juta