SuaraJakarta.id - Aksi penganiayaan dialami seorang ibu di Kawasan Pamulang, Kota Tangerang Selatan. Dia mendapatkan bogem mentah dari seorang pemuda saat sedang berkendara.
Peristiwa tersebut diketahui terjadi di Jalan Reni Jaya 2, Pamulang. Aksi penganiayaan itu terrekam CCTV milik salah seorang warga. Videonya pun viral di instagram @tangsel_info.
Salah seorang anak korban penganiayaan itu kemudian membagikan cerita melalui direct messenger.
Dia menyebutkan, saat ibunya tengah dibonceng oleh tetangganya dan akan menuju ke tempat kondangan. Menurutnya, ibunya terkejut lantaran tiba-tiba pelaku berhenti dan memukul.
Baca Juga: Aksi Emak Ini Pilih Gorengan yang Dibeli Bikin Gregetan 'Bekas Tangan Dia'
"Pas di jalan papasan sama pelaku, ngga tau kenapa tiba-tiba dipukul kepala ibu saya sampai benjol," katanya dikutip SuaraJakarta.id, Jumat (1/7/2022).
Mendapat perlakuan itu, korban kemudian berteriak ke pelaku dan menanyakan alasan pemukulan itu.
"Ibu saya teriak bilang 'kenapa mukul saya?' pelaku kemudian bilang kalau mau keserempet motor yang ibu saya tumpangi," ungkapnya.
Mendapat perlakuan itu, korban langsung teriak minta tolong. Alhasil ada salah seorang warga keluar yang berusaha membantu.
"Datanglah bapak-bapak nolongin ibu saya, dia juga kena pukul sama pelaku," paparnya.
Baca Juga: Bukan dengan Pacar, Perempuan Ini Deep Talk Bareng Ojek Online Saat Lelah dengan Kehidupan
Kanit Reskrim Polsek Pamulang AKP Erwin Subekti membenarkan soal video viral itu. Tetapi, pihaknya belum dapat memastikan kebenaran peristiwa itu. Erwin mengaku, saat ini pihaknya masih melakukan penelusuran soal aksi penganiayaan itu.
"Lagi dicek dulu sama anggota, karena orangnya nggak bikin laporan. Lagi dipastikan dulu," ungkap Erwin saat dikonfirmasi, Jumat (1/7/2022).
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja