Scroll untuk membaca artikel
Erick Tanjung | Yosea Arga Pramudita
Jum'at, 08 Juli 2022 | 18:26 WIB
Seorang pria terpergok warga saat mencuri besi proyek masjid di Jalan Lebak Bulus 2, Jakarta Selatan, Kamis (7/7) dini hari. [tangkap layar akun @merekamjakarta]

SuaraJakarta.id - Seorang pria terpergok warga saat mencuri besi proyek masjid di Jalan Lebak Bulus 2, Jakarta Selatan, Kamis (7/7) dini hari. Adapun tempat kejadian perkara atau TKP tidak jauh dari kediaman Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Peristiwa itu viral di media sosial dan turut dikabarkan oleh akun Instagram @merekamjakarta. Dalam video yang diunggah, maling tersebut tampak sudah tertangkap warga sekitar.

Sang maling terlihat memakai celana pendek dan jaket berwarna hitam. Dengan kondisi tangan terikat, sang maling tampak sedang digelandang warga sekitar.

"Warga tangkap maling besi proyek masjid di dekat rumah Anies Baswedan," tulis @merekamjakarta sebagaimana dikutip Suara.com, Jumat (8/7/2022).

Baca Juga: Buru Sopir Taksi Pelaku Pencabulan di Kebayoran Lama, Polisi Bakal Terbitkan DPO

Disebutkan, peristiwa itu terjadi pada pukul 02.54 WIB. Dari informasi warga sekitar, maling itu berprofesi sebagai pemulung.

"Maling merupakan pemulung. Warga menggiring dan mengikat tangan pelaku," ujarnya.

Saat ini, Suara.com sedang mengkonfirmasi hal ini kepada pihak kepolisian. Hanya saja, belum ada jawaban terkait kronologi dan tindak lanjut atas kasus tersebut.

Load More