SuaraJakarta.id - Dua pelaku jambret telepon genggam (handphone/HP) yang tertangkap di Jalan Haji Ten, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, ternyata dikejar warga dari Jalan Pramuka, Senen, Jakarta Pusat.
Hal itu diungkap Kanit Reskrim Polsek Pulogadung, AKP Heru Sugiarto. Dia mengatakan kedua pelaku berinisial AR (23) dan HA (25).
Kejadian berawal saat korban DS sedang memainkan HP di pinggir Jalan Pramuka. Lalu, dijambret kedua pelaku yang mengendarai sepeda motor.
"Korban lagi main HP di pinggir jalan terus diambil. TKP-nya ada di Jalan Pramuka masuk wilayah Senen, Jakarta Pusat. Satu HP yang dicuri," kata Heru saat dihubungi wartawan, Jumat (22/7/2022).
Baca Juga: Viral! Lagi Salat Subuh, Motor Jamaah Dicuri di Pulogadung
Tak terima, korban mengejar kedua pelaku, hinga mereka terjatuh di Jalan Haji Ten, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur.
Saat terjatuh warga yang berada di sekitar lokasi langsung berkerumun. Kedua pelaku hampir menjadi samsak pelampiasan kemarahan warga. Mereka langsung diamankan ke Pos Siskamling.
Saat diinterogasi warga, kedua jambret mengaku terdesak ekonomi hingga nekat melakukan pencurian.
Karena peristiwa penjambretan terjadi di Jalan Pramuka, Polsek Pulogadung menyerahkan kedua pelaku ke Polsek Senen.
"HP dan pelaku diamankan ke Polsek Senen. HP dibawa sebagai barang bukti. Kalau merek handphone yang dicuri, Xiaomi Note 10S warna putih," kata Heru.
Baca Juga: Tertangkap Warga, Dua Pelaku Jambret HP di Rawamangun Nyaris Dikeroyok Massa
Viral di Medsos
Berita Terkait
-
Raja Tega! Jambret di Tanah Abang Berkeliaran saat Ramadan, Tendang hingga Sayat Leher Perempuan
-
Ditangkap Polisi, Ini Tampang 3 Pelaku Penjambretan WN Prancis di Pelabuhan Sunda Kelapa
-
Rampas Kamera Bule Prancis saat Motret Tembok Laut Marina, Trio Jambret di Sunda Kelapa Dicokok Polisi
-
Incar Nenek-nenek Sepulang dari Pasar, Jambret di Tambora Ngeluh ke Polisi jadi Korban Pinjol
-
Pembunuhan Sadis di Pulogadung, Pelaku Lakukan ini Sebelum Cor Jasad Pemilik Ruko
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral
-
Bank DKI Didemo Depan Balai Kota Sampai Menginap, Pramono: Itu Wajar