Saat resepsi, Tia mengenakan kebaya kutu baru berbahan beludru warna merah muda dan kain batik Yogyakarta motif sido asih dan latar cemeng. Sedangkan Ali mengenakan surjan dan kain batik Yogyakarta dengan motif 'sido asih' dan latar cemeng.
Menurut Abdillah, pakaian adat Jawa (Yogyakarta) juga digunakan Anies Baswedan dan Fery Farhati pada saat akad nikah mereka dilangsungkan pada 11 Mei 1996.
Selain pakaian adat yang sama, Abdillah menilai kisah pertemuan Mutiara Baswedan dan Ali sama dengan kisah Anies Baswedan bertemu Fery Farhati, yaitu sama-sama dipertemukan di kampus.
Anies Baswedan dan Fery Farhati dipertemukan di Kampus Biru, Universitas Gadjah Mada (UGM). Anies di Fakultas Ekonomi, sedangkan Fery di Fakultas Psikologi.
Sementara itu, Tia dan Ali dipertemukan di Kampus Universitas Indonesia (UI). Tia dari Fakultas Hukum, sedangkan Ali dari Fakultas Kedokteran.
Mematuhi Prokes
Abdillah menjelaskan bahwa keluarga besar kedua calon mempelai menyepakati lokasi akad dan resepsi di kawasan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara dengan berbagai pertimbangan matang, terutama area terbuka (outdoor) dan tertutup (indoor).
"Pertimbangan ini tentu menjadi perhatian kami untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes)," kata Abdillah.
Adanya ruang indoor dan outdoor memungkinkan prokes terkait Covid-19 dapat dijalankan dengan maksimal selain juga pembatasan tamu dalam satu ruang pertemuan.
Baca Juga: Ijab Kabul Pakai Bahasa Arab, Anies Nikahkan Putri Sulungnya Mutiara Jumat Hari Ini
"Prokes tetap terjaga tanpa mengurangi kekhidmatan akad dan resepsi," kata Abdillah.
Menurut dia, panitia telah memastikan untuk mengatur kehadiran tamu agar tetap mematuhi protokol kesehatan.
"Kami juga mohon kepada semua undangan untuk tetap menjaga prokes selama acara,” ujar Abdillah.
Dia menambahkan, kedua keluarga besar berharap dan memastikan kepada semua pihak agar akad dan resepsi pernikahan yang digelar di kawasan Ancol itu tidak mengganggu kepentingan umum.
"Kami mewakili keluarga mohon doa dari teman-teman semua untuk kelancaran acara pernikahan ini dan restu bagi kedua anak kami. Semoga pernikahan Tia dan Ali untuk membina keluarga yang penuh ketenteraman, cinta, dan kasih sayang," kata Abdillah.
Tag
Berita Terkait
-
Ijab Kabul Pakai Bahasa Arab, Anies Nikahkan Putri Sulungnya Mutiara Jumat Hari Ini
-
Serba-serbi Pernikahan Putri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
-
PSI Persilahkan bila Ada Kader yang Mendukung Anies Baswedan Maju dalam Pilpres 2024
-
PSI Hormati Sikap Kadernya yang Ingin Mendukung Anies Baswedan
-
Hari Ini Anies Nikahkan Putrinya Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraiby
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
Terkini
-
Rekomendasi Bengkel Mobil Terbaik di Jakarta untuk Mobil Bekas
-
Akselerasi Transaksi Kartu Kredit dan Dorong Gaya Hidup Digital, Mandiri Traveloka Card Tampil Baru
-
Dokumen Kependudukan Rusak atau Hilang Pasca Banjir Tangerang? Begini Cara Mengurusnya
-
5 Cara Cerdas Meletakkan Tandon Air di Rumah Mungil Agar Tetap Estetik
-
Ukuran Tandon Air Ideal untuk Keluarga 4 Orang Dan Rekomendasi Merek Terlaris