SuaraJakarta.id - Polisi meringkus enam begal di wilayah Jakarta Barat. Komplotan tersebut menjual barang hasil kejahatannya melalui media sosial.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Joko Dwi Harsono mengatakan, hasil pencurian tersebut dijual senilai Rp 1-2 juta.
"Dijual secara COD, jadi random, dan lewat media sosialnya, mereka tawarkan ada yang jual, ada yang ngambil, jadi dijual cepat," kata Joko di Mapolres Metro Jakarta Barat, Kamis (18/8/2022).
Kemudian setelah barang hasil kejahatan itu laku terjual, mereka membagi dengan rata. Biasanya satu orang bandit nendapat bagian Rp 200-300 ribu.
"Digunakan untuk sehari-hari, sama untuk mabuk, beli minuman, sama ada juga yang pernah satu kali beli narkoba," katanya.
Joko melanjutkan, dari tangan komplotan begal ini, petugas mengamankan dua buah senjata tajam jenis celurit, tiga buah sepeda motor yang digunakan untuk beraksi.
Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, para pelaku terancam dengan Pasal 365 KUHP, tentang Pencurian dengan Kekerasan dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara.
Sebelumnya, diberitakan polisi meringkus 1 tersangka baru dalam kasus pembegalan motor di Tanjung Duren. Total ada 6 pelaku yang terjaring dalam perkara ini.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Joko Dwi Harsono mengatakan, tersangka baru yang diamankan berinisial AA.
Baca Juga: Pelaku Begal di Tanjung Duren Ternyata Belasan Kali Beraksi di Jakarta Barat
AA diketahui sebagai otak atau dalang dari aksi begal yang sudah belasan kali dilakukan oleh kawanan tersebut.
"Otaknya kita tangkap di daerah Sumedang," kata Joko di Mapolres Metro Jakarta Barat, Kamis (18/8/2022).
Polisi juga sebelumnya menangkap sejumlah begal yang beraksi di Tanjung Duren, Jakarta Barat. Total ada 5 pelaku yang diciduk.
Kepala Unit Kriminal Umum (Kanit Krimum) Polres Metro Jakarta Barat, AKP Avrilendy mengatakan, mereka diamankan di wilayah Kebayoran Lama dan Kebon Jeruk.
"Masih rata 20-an lah (usianya), ada yang belasan juga," kata Avril, saat dikonfirmasi, Senin (8/8/2022).
Dari tangan pelaku, polisi mengamankan beberapa alat bukti seperti senjata tajam, motor yang digunakan saat beraksi dan HP hasil rampasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Mas Dhito Tegaskan Koperasi Merah Putih Tak Boleh Ditunggangi Politik
-
Kartu Kredit Digital: Tren Baru Anak Muda, Banjir Promo tapi Awas Jebakan 'Boncos'!
-
Investasi Emas Digital vs Kripto: Mana Lebih Aman di 2025?
-
Rekomendasi Bengkel Mobil Terbaik di Jakarta untuk Mobil Bekas
-
Akselerasi Transaksi Kartu Kredit dan Dorong Gaya Hidup Digital, Mandiri Traveloka Card Tampil Baru