SuaraJakarta.id - Viralnya aksi pelemparan KA Argo Parahyangan saat melintas di kawasan Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur (Jaktim) pada Rabu (17/8/2022) lalu membuat petugas PT KAI berkoordinasi dengan pihak kepolisian melakukan penyisiran sepanjang jalur tersebut.
Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengemukakan, penyisiran dilakukan menindaklanjuti aksi tersebut.
"Saat ini Daop 1 jakarta tengah berkordinasi dengan pihak berwajib serta berupaya mencari pelaku," kata saat dimintai konfirmasi, Jumat (19/8/2022).
Eva mengatakan pihaknya sudah melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian termasuk di area-area yang dinilai rawan terjadinya aksi pelemparan batu.
"Tim pengamanan Daop 1 juga terus melakukan penyisiran serta pengamanan di area yang rawan pelemparan termasuk pada video," ungkapnya
Selain itu, dia mengimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan perbuatan serupa, meski hanya sekedar tindakan iseng belaka. Sebab dapat membahayakan penunpang serta perjalanan kereta.
"Mengimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan pelemparan terhadap kereta api apapun alasannya. Meskipun hanya sekedar iseng, karena dampaknya akan sangat berbahaya bagi perjalanan kereta api dan orang-orang yang berada di dalam kereta api," katanya.
Viral
Sebelumnya diberitakan, KA Argo Parahyangan jadi sasaran pelemparan batu saat melintas di wilayah Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur. Kejadian itu tertangkap kamera dan viral di media sosial. Dalam video yang diunggah akun Instagram @jktinfo24jam, dinarasikan peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (17/8/2022).
Baca Juga: PT KAI Kecam Aksi Pelemparan Batu ke KA Argo Parahyangan di Matraman Jaktim
Dalam tayangan tersebut, terlihat tiga anak remaja tengah duduk di pinggir rel kala kereta itu melintas. Seorang pria tampak memegang batu lalu melempar ke bagian kaca dan bagian bawa KA Argo Parahyangan.
Polisi Turun Tangan
Dikonfirmasi kejadian tersebut, Kapolsek Matraman Kompol Tedjo Asmoro menyebut pihaknya sudah mengetahui adanya aksi pelemparan batu itu.
"Monitor," kata Tejdo kepada wartawan, Jumat (19/8/2022).
Tejdo mengatakan Polsek Matraman akan melakukan patroli di sepanjang rel kereta untuk mencari pelaku. Namun begitu, dirinya belum mengetahui secara rinci lokasi aksi pelemparan itu.
"Dipatroli Babin kalau langgar ditindak. Belum jelas itu daerah mana, bisa juga seberang Jatinegara," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!