SuaraJakarta.id - Pemain Timnas Indonesia U-16, Muhammad Kafiatur Rizky menyambangi rumah dinas Wali Kota Tangerang Selatan, Jumat (19/8/2022). Di sana, Kafi berbincang dengan Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie.
Pada pertemuan itu, Benyamin turut penasaran dengan proses perjalanan karier Kafi hingga bergabung dengan Timnas U-16 ,dan berhasil jadi pencetak gol satu-satunya dalam laga Final AFF U-16 melawan Vietnam itu.
Benyamin mengaku, bangga lantaran ada anak muda asal Tangsel yang sudah berprestasi di tingkat nasional. Bahkan mengharumkan nama Indonesia di tingkat ASEAN.
Menurutnya, banyak masyarakat yang menyampaikan apresiasi atas capaian Kafiatur di Piala AFF U-16 itu.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
"Ya tentunya kami bangga yah sebagai warga masyarakat banyak yang menyampaikan simpati kepada kami untuk Kafiatur atas prestasinya yang luar biasa," Wali Kota Tangsel, Jumat (19/8/2022).
Benyamin sempat menanyakan soal alasan Kafiatur memilih sepakbola sebagai kariernya yang akhirnya mengantarkannya meraih prestasi luar biasa di turnamen Piala AFF U-16 2022.
Bahkan Ben menanyakan kepada orangtua Kafi alasan mengizinkan Kafiatur bermain bola.
"Kenapa ngizinin anaknya main bola?," tanya Benyamin.
"Sudah hobi dari kecil," jawab Kafi dan orangtuanya berbarengan.
Baca Juga: Bima Sakti Minta Pemain Timnas Indonesia U-16 Jaga Kebugaran dan Jauhi Gorengan
Benyamin pun menitipkan pesan kepada Kafi untuk konsisten menjaga dan meningkatkan prestasinya. Bahkan memberikan motivasi kepada anak muda lain di Tangsel.
"Pasti kami bangga, tapi kami titipkan pesan untuk terus mengukir prestasi di waktu yang akan datang karena masa depannya sangat luas," pesan Benyamin.
"Di Tangsel nanti mungkin Kafi bisa memberikan coaching clinic di bawah 16 tahun, termasuk di sekolah sepak bola," pungkasnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Bangunan Diduga Milik GRIB Jaya di Lahan BMKG Disewakan Lagi Puluhan Juta
-
Cuan Bareng! Akhir Pekan Ini Klaim Saldo DANA Kaget hingga Rp749 Ribu Buat Nongkrong Tambah Seru
-
Sekarang Juga, Ada Saldo DANA Kaget Gratis Masuk ke Akun e-Walletmu
-
Bank Mandiri Raih Prestasi Global: The Best Trade Finance Bank in Indonesia dari The Asian Banker
-
Ada 23 Titik Pencemaran Lingkungan di Sungai Cirarab Tangerang, Menteri LH Tindak 5 Perusahaan