SuaraJakarta.id - Misteri kasus penembakan Bank Capital dan toko serba ada (Toserba) di Cengkareng pada Kamis (18/8/2022) pekan lalu, perlahan mulai terkuak.
Kanit Reskrim Cengkareng, AKP Ali Barokah mengatakan, dari hasil pemeriksaan, pihaknya telah mengantongi jenis senjata api (senpi) yang digunakan pelaku.
"Kalau dari proyektil yang kita amankan itu jenis kaliber 9 mm, itu jenis pistol. Karena kita temukan juga selongsong di jalan arterinya," kata Ali saat dikonfirmasi, Senin (22/8/2022).
Meski demikian, polisi masih mendalami pelaku penembakan yang telah diketahui berjumlah 2 orang.
Ali menyebut, pihaknya masih menghimpun rekaman CCTV di sepanjang perjalanan pelaku hingga sampai di TKP penembakan.
"Rangkaian CCTV dari sebelum, pas dan sesudah kejadian," pungkasnya.
Sebelumya diberitakan, terjadi penembakan oleh orang tidak dikenal (OTK) di area ruko Ruko Golf Lake, Cengkareng Jakarta Barat, pada Kamis (18/8/2022) kemarin.
Kapolsek Cengkareng, Kompol Ardhie Demastyo mengatakan, ada dua ruko yang menjadi sasaran penembakan yakni toko serba guna (Toserba) dan Bank Capital.
"Kalau Toserba 1 kali tembakan kalo Bank Capital 2 kali tembakan," katanya saat dikonfirmasi, Jumat (19/8/2022).
Baca Juga: Lagi, Maling Terekam Kamera CCTV Curi Sepeda Motor Di Cengkareng
Ardhie mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih menyelidiki motif penembakan tersebut.
Kejadian bermula saat seorang satpam di Bank Capital mendengar letusan pada pukul 02.45 WIB. Saat itu alarm berbunyi lantaran letusan tersebut.
Satpam tersebut melaporkan kejadian penembakan itu ke manajernya. Barulah sekitar pukul 10.00 WIB di hari yang sama pihak bank melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Cengkareng.
Mendapat laporan tersebut polisi langsung melakukan olah TKP. Dalam penyelidikan itu, petugas menemukan selongsong peluru yang diduga digunakan pelaku.
"Ada selongsong dan proyektil. Selongsong nya dua. Kalau proyektilnya udah pecahan," kata Ardhie.
Dalam perkara ini, Ardhie menyebutkan tidak ada barang-barang yang hilang baik dari Toserba maupun Bank Capitol.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Mahfud MD: Soeharto Memenuhi Syarat Pahlawan Nasional, Tapi...
-
Atap Lapangan Padel & Tenis di Jakarta Ambruk Diterjang Angin Kencang
-
Dugaan Pelecehan dan Penganiayaan Terungkap di Dapur Makan Gratis, Ini Respons BGN
-
3 Rekomendasi AC 1 PK Terbaik untuk Ruang Keluarga: Dingin Nyaman, Listrik Hemat
-
Dekatkan Akses Keadilan, Peradi Jaktim Buka Konsultasi Hukum Gratis