SuaraJakarta.id - Ahli Transpersonal dan Konsultan Nama Ni Kadek Hellen menganalisis nama dengan ekspresi wajah Ferdy Sambo saat melakukan rekonstruksi kasus Brigadir J.
Menurutnya, di awal Ferdy Sambo akan merasa menyesal. Tetapi, dengan karakter utama Ferdy Sambo, rasa penyesalan itu tak bertahan lama.
Berita mengenai pakar analisis ekspresi Ferdy Sambo saat rekonstruksi ini merupakan satu dari lima berita SuaraJakarta.id—grup Suara.com—yang paling banyak dibaca, Selasa (30/8/2022).
Lainnya ada berita soal Brigadir J berlutut memohon tak ditembak, lalu Menteri BUMN Erick Thohir polisikan Faizal Assegaf.
Baca Juga: Kenapa Pengacara Keluarga Brigadir J Tak Diizinkan Ikuti Rekonstruksi, Ini Kata Pakar Hukum
Kemudian, kerugian negara dalam kasus Surya Darmadi meningkat jadi Rp 104,1 triliun, dan alasan Putri Candrawathi tak kenakan baju tahanan saat rekonstruksi.
Berikut daftar lima berita SuaraJakarta.id terpopuler selengkapnya:
1. Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J, Pakar Transpersonal dan Konsultan Nama Bongkar Sifat Ferdy Sambo
Mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo menjalani rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir J di Jalan Saguling III dan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (30/8/2022).
Banyak yang menyorot sosok Ferdy Sambo yang memakai baju oranye sebagai tahanan dalam rekonstruksi tersebut.
Baca Juga: Wapres Ma'ruf: Rekonstruksi Kasus Brigadir J Sesuai Keinginan Presiden, Jangan Ada Ditutup-tutupi
2. Dugaan Pencemaran Nama Baik, Menteri BUMN Erick Thohir Polisikan Faizal Assegaf
Menteri BUMN Erick Thohir resmi mempolisikan aktivis Faizal Assegaf ke Bareskrim Polri, Selasa (30/8/2022). Laporan itu terkait dugaan pencemaran nama baik dan Undang-Undang ITE.
"Hari ini merampungkan berkas proses pelaporan laporan dugaan tindak pidana yang dilakukan oleh Faizal Assegaf, dengan melengkapi keterangan pelapor dan juga keterangan saksi," kata kuasa hukum Erick Thohir, Ifdhal Kasim.
3. Jalani Rekonstruksi Kasus Brigadir J, Putri Candrawathi Tak Kenakan Baju Tahanan, Ini Alasannya
Bareskrim Polri menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir J, Selasa (30/8/2022). Kegiatan ini digelar di dua lokasi, yakni Saguling III dan Duren Tiga.
Diketahui TKP Saguling III merupakan kediaman pribadi tersangka Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Dari hasil penyidikan penembakan terhadap Brigadir J direncanakan di rumah tersebut.
4. Jampidsus Sebut Kerugian Negara Dalam Kasus Surya Darmadi Meningkat Jadi Rp 104,1 Triliun, Ini Rinciannya
Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, Febrie Adriansyah mengatakan, jumlah kerugian negara dan kerugian perekonomian negara dalam kasus Surya Darmadi meningkat dari Rp 78 triliun menjadi Rp 104,1 triliun.
Hal itu disampaikan dalam konferensi pers perkembangan perkara tindak pidana korupsi dalam kegiatan usaha perkebunan kelapa sawit PT Duta Palma Group di Press Room Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa (30/8/2022).
5. Rekonstruksi di Duren Tiga, Bharada E Todongkan Pistol, Brigadir J Berlutut Memohon Tak Ditembak
Penyidik Bareskrim Polri masih menggelar rekonstruksi pembunuhan berencana Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat, Selasa (30/8/2022). Kekinian rekonstruksi di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan.
Diketahui, rumah dinas tersebut menjadi tempat kejadian perkara pembunuhan berencana Brigadir J yang diotaki Ferdy Sambo.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Bakal Pecah Telur di Piala AFF 2024, Erick Thohir: Ya Bagus!
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Pilih Fokus Proses Naturalisasi Ole Romeny, PSSI Tepikan Dulu Mauro Zijlstra?
-
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati